Scholes Optimistis Solskjaer Bakal Sukses di Manchester United
Serafin Unus Pasi | 8 November 2019 19:20
Bola.net - Sebuah keyakinan diungkapkan oleh Paul Scholes mengenai Ole Gunnar Solskjaer. Legenda Manchester United itu menilai koleganya bakal mengembalikan Manchester United ke tempat yang semestinya.
Pada bulan Desember tahun lalu, United melakukan pergantian pelatih. Mereka memecat Jose Mourinho dan menggantikannya dengan Ole Gunnar Solskjaer.
Sejauh ini, perjalanan Solskajer sebagai manajer Setan Merah tidak berjalan mulus. Hingga pekan ini, timnya hanya mampu menduduki peringkat 10 klasemen sementara EPL berkat performa timnya yang inkonsisten.
Scholes meyakini bahwa mantan rekan setimnya itu mampu untuk mengubah keadaan di Old Trafford. "Ole adalah orang yang sangat fokus. Dia tahu apa yang ia inginkan dan ia tidak akan membiarkan keinginannya itu lepas," beber Scholes kepada BT Sports.
Baca komentar lengkap legenda MU itu di bawah ini.
Berikan yang Terbaik
Meski performa Manchester United masih jauh dari kata memuaskan, Scholes menilai bahwa Solskjaer benar-benar bekerja keras untuk memperbaiki skuat Setan Merah.
Scholes meyakini bahwa pelatih asal Norwegia itu akan memberikan segenap kemampuannya untuk memulihkan martabat Setan Merah.
"Dia bukan sosok penurut dengan atasannya, dan ia tidak mungkin menjadi sosok seperti itu. Ia adalah sosok yang mencintai Manchester United dan ia akan berjuang sekuat tenaga untuk mengembalikan timnya ke tempat yang semestinya."
Pasti Sukses
Scholes juga menaruh keyakinan bahwa puasa gelar Manchester United akan segera berakhir di bawah kepemimpinan mantan striker Manchester United tersebut.
"Sebelumnya tim ini ditangani manajer-manajer besar, ada [Louis] van Gaal, Mourinho dan saya rasa mereka lebih mementingkan diri mereka sendiri daripada klub, dan itulah yang terjadi selama ini."
"Situasi ini berbeda dengan Ole. Ia sangat mencintai Manchester United dan ia benar-benar berhasrat besar untuk sukses bersama tim ini." ia menandaskan.
Lolos
Dini hari tadi, Manchester United berhasil membekuk Partizan Belgrade dengan skor 3-0.
Kemenangan itu memastikan Setan Merah lolos ke babak 32 besar Liga EUropa musim ini.
(BT Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Manchester United vs Partizan Belgrade di Vidio
Liga Eropa UEFA 7 November 2019, 22:30 -
Ed Woodward Pilih Ralf Rangnick Jadi Direktur Teknik MU?
Liga Inggris 7 November 2019, 22:00 -
Lini Pertahanan Bobrok, Arsenal Diminta Beli Chris Smalling
Liga Inggris 7 November 2019, 21:40 -
Perkuat Pertahanan, MU Kejar Bek Valencia Ini
Liga Inggris 7 November 2019, 21:20 -
Manchester United vs Partizan Belgrade: Tuan Rumah Diprediksi Menang 2-0
Liga Inggris 7 November 2019, 20:00
LATEST UPDATE
-
Ancaman Bola Mati untuk Timnas Indonesia: Tutup Celah, Tutup Peluang Lawan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:59 -
Garuda Terluka, tapi Belum Tumbang: Target 3 Poin di Laga Berikutnya
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:52 -
Calvin Verdonk vs Dean James: Siapa Penguasa Sisi Kiri Garuda?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:42 -
Sinyal Rotasi di Bawah Mistar: Emil Audero Debut Lawan Bahrain?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:33 -
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39