Scholes: Fletcher Pemain Yang Tekun

Editor Bolanet | 13 Februari 2014 00:49
Scholes: Fletcher Pemain Yang Tekun
Darren Fletcher (c) AFP
- Legenda Manchester United Paul Scholes memberikan komentarnya terhadap mantan rekan setimnya tersebut di Manchester United. Darren Fletcher pun dianggapnya sebagai pemain yang tekun.

Senang melihatnya kembali setelah beberapa masalah yang dideritanya. Semua telah menunjukkannya bahwa ia adalah pemain yang tekun, ujar Scholes.

Anda bisa melihat ketika ia bermain ia selalu berusaha keras dan beberapa tahun belakangan ini ia selalu berjuang dan tekun untuk kembali seperti ini, imbuh pria berusia 42 tahun ini.

Darren Fletcher sempat mengalami musim yang cukup berat, setelah sempat absen lama akibat masalah penyakit dalam, Fletcher berhasil kembali menembus tim utama Manchester United. Musim ini di bawah asuhan David Moyes, Fletcher berhasil tampil sebanyak lima kali penampilan. [initial]


 (if/han)