Schneiderlin Jalani Tes Medis di Manchester United

Editor Bolanet | 13 Juli 2015 06:21
Schneiderlin Jalani Tes Medis di Manchester United
Morgan Schneiderlin (c) AFP
- Rentetan belanja Manchester United nampaknya belum bisa dihentikan. The Red Devils terus mendatangkan target-target transfer mereka musim panas ini.

Yang terbaru, United dikabarkan tinggal selangkah lagi untuk mendapatkan gelandang milik ; Morgan Schneiderlin. Pemain timnas Prancis itu saat ini dikabarkan tengah menjalani tes medis bersama The Red Devils.

Awalnya kabar tes medis Schneiderlin ini muncul lewat beredarnya foto tes darah yang dijalaninya bersama United. Sampel darah Schneiderlin terlihat dalam bungkusan plastik berwarna merah.



Namun kemudian Sky Sports melansir bahwa Schneiderlin memang tengah menjalani tes medis bersama United. Sky memperkirakan United harus merogoh kantong sebesar 25 juta pound untuk membeli Schneiderlin.

United sendiri sejauh ini sudah mendatangkan Memphis Depay, Matteo Darmian dan Bastian Schweinsteiger. [initial]


 (sky/hsw)