Schmeichel Diangkat Jadi Duta United
Editor Bolanet | 28 Juli 2012 09:30
Schmeichel, 48, akan bergabung dengan Sir Bobby Charlton, Bryan Robson, Gary Neville dan Andrew Cole dalam mempromosikan Iblis Merah.
Sungguh sebuah kehormatan bisa menjadi duta Manchester United, kata Schmeichel di situs resmi klubnya.
Schmeichel telah menjalani masa-masa luar biasa selama memperkuat United dari tahun 1991 hingga 1999. Delapan tahun di Old Trafford, dia membantu United memenangi lima titel Premier League, tiga Piala FA dan satu gelar Liga Champions. Ketika pertama kali ditawari posisi ini, Schmeichel pun menyambutnya antusias.
Saya sudah tidak sabar untuk bekerja lagi bersama United dan membagi pengalaman yang saya miliki sekaligus bertemu kembali dengan beberapa teman lama, imbuhnya.
Schmeichel memiliki catatan 129 cap untuk di level internasional. Dia merupakan salah satu idola publik Old Trafford semasa memperkuat United, termasuk menjadi kapten saat Iblis Merah merajai Eropa dengan mengalahkan Bayern Munich di final Liga Champions tahun 1999 silam. (itv/gia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kagawa Ingin Ikuti Jejak Park Ji-Sung
Liga Inggris 27 Juli 2012, 20:15 -
Galatasaray Tawar Dimitar Berbatov
Liga Inggris 27 Juli 2012, 19:08 -
United Siap Tawar Leighton Baines
Liga Inggris 27 Juli 2012, 14:20 -
Sao Paulo: Negosiasi Lucas ke United Telah Gugur
Liga Inggris 27 Juli 2012, 14:02 -
Ramirez Incaran Liverpool Siap Hijrah ke Inggris
Liga Inggris 27 Juli 2012, 09:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23