Saul Niguez Kesulitan di Chelsea, Nih Dengerin Saran Jorginho
Richard Andreas | 6 Oktober 2021 05:40
Bola.net - Musim sudah berjalan beberapa pekan, Saul Niguez masih tampak kesulitan menemukan permainan terbaiknya di Chelsea. Gelandang Spanyol ini butuh waktu ekstra untuk beradaptasi.
Saul jadi salah satu rekrutan Thomas Tuchel di bursa transfer musim panas lalu. Skuad Chelsea masih sangat kuat, tapi Tuchel memutuskan bahwa pembellian Saul dapat melengkapi tim.
Baru berusia 26 tahun, Saul diyakini punya potensi untuk berkembang jadi pemain top. Dia pernah jadi salah satu pemain favorit Diego Simeone sebagai gelandang serbabisa.
Masalahnya, sejauh ini proses adaptasi Saul di Chelsea tampak berjalan sulit. Kondisi ini tampaknya diperhatikan oleh rekannya, Jorginho.
Saul jarang bermain
Sejauh ini, Saul hanya sekali bermain di Premier League. Gelandang Spanyol ini bermain dalam duel kontra Aston Villa (11/9), tapi hanya dalam 45 menit pertama. Saul ditarik di babak kedua karena dianggap kurang memuaskan.
Sejak saat itu, Saul belum lagi bermain di Premier League. Chelsea sudah menempuh 7 pertandingan di liga musim ini, tapi Saul baru bermain setengah babak.
Tentunya situasi ini menimbulkan kekhawatiran, bahwa Saul mungkin tidak cukup memenuhi ekspektasi Chelsea. Muncul dugaan Saul tidak cukup tangguh untuk bersaing dengan gelandang Chelsea lain seperti Ruben Loftus-Cheek atau Ross Barkley.
"Dia [Saul] sangat-sangat nyaris untuk jadi starter," ujar Tuchel di Chelseafc.com.
Kata Jorginho
Situasi sulit Saul diduga juga menimbulkan simpati dari rekan barunya, Jorginho. Menariknya, Jorginho tahu betul apa yang sedang dihadapi Saul. Dia pernah berada di posisi yang sama.
Menurutnya, proses adaptasi di Premier League bukanlah hal mudah bagi pemain baru yang datang dari liga luar.
"Ada lebih banyak kontak fisik, lebih banyak tekel, lebih banyak duel perebutan bola daripada permainan taktik," ujar Jorginho di laman Chelseafc.
"Jadi segalanya sangat berbeda dan ketika saya pertama tiba di sini, bukan hanya perbedaan yang jadi masalah, melainkan juga situasinya sangat sulit."
Saran untuk Saul
Jorginho tidak bicara langsung soal kesulitan Saul. Namun, dia memberi saran bahwa Saul perlu mencoba memaksimalkan proses adaptasinya.
"Saya harus beradaptasi, harus berkembang, harus belajar, dan saya bersyukur telah datang ke sini. Saya bisa belajar kompetisi luar biasa yang disebut Premier League," tandasnya.
Sumber: Football London
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Saingi Real Madrid, Chelsea Juga Kejar Christopher Nkunku
Liga Inggris 5 Oktober 2021, 16:40
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39