Satu Harapan Gelandang Chelsea: Ingin Eden Hazard Bertahan
Yaumil Azis | 15 Mei 2019 23:55
Bola.net - - Pemain andalan Chelsea, Eden Hazard, berulang kali disebutkan akan meninggalkan Stamford Bride. Kemungkinannya cukup besar sampai rekan setinya, Ruben Loftus-Cheek, menyatakan keinginannya melihat pemain asal Belgia tersebut bertahan.
Hazard terus dihubung-hubungkan dengan salah satu klub raksasa Spanyol, Real Madrid. Kabarnya, setelah proses negosiasi panjang, kedua belah pihak sepakat pada nilai 100 juta euro untuk nominal harga seorang Hazard.
Sang pemain sendiri mengaku bahwa dirinya sudah membuat keputusan seputar masa depannya. Namun apakah itu bertahan atau bergabung dengan klub lain, semuanya masih belum diketahui hingga ia memberikan penjelasan usai final Liga Europa.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Peran Hazard Begitu Besar
Kualitas yang dimiliki Hazard seringkali mengundang decak kagum dan pujian dari berbagai kalangan, bahkan dari rekan setimnya, Ruben Loftus-Cheek. Ia menegaskan bahwa Hazard bisa menjadi seorang pemain yang selalu dikenang oleh publik.
"Saya pikir dia akan dikenang sebagai satu satu dari pemain terbaik yang pernah bermain untuk Chelsea, juga pemain terbaik yang pernah bermain di Inggris," buka Loftus-Cheek kepada CNN Sport.
"Saya pikir dengan apa yang telah ia lakukan untuk Chelsea dalam tujuh tahun terakhir itu luar biasa, dan dia telah membantu Chelsea meraih gelar Premier League, gelar Liga Europa," lanjutnya.
Berharap Hazard Bertahan
Tak bisa dimungkiri, Hazard adalah salah satu pemain terbaik Chelsea saat ini, bahkan dalam beberapa tahun terakhir mengingat dirinya selalu tampil konsisten. Ini adalah musim terbaik Hazard, di mana dirinya berhasil mencatatkan 19 gol dan 16 assist dari 51 penampilan.
Aksi magisnya di lini depan kerap menolong Chelsea melalui masa-masa sulit. Itulah mengapa Ruben Loftus-Cheek merasa bahwa rekan setimnya tersebut harus bertahan. Setidaknya, ia punya hak untuk berharap seperti itu.
"Dia adalah pemain yang bertalenta, tapi dia masih punya sedikit waktu untuk berkembang dan bahkan menjadi lebih magis," tambah pria berumur 23 tahun tersebut.
"Sebagai klub, Chelsea berterima kasih atas apa yang telah ia lakukan jika dia memutuskan untuk pergi. Tapi kami semua tentu saja ingin dia bertahan," tandasnya.
Kepergian Hazard Terasa Berat
Kepergian Eden Hazard akan terasa berat, terutama dengan hukuman embargo transfer yang berada di depan mata. Pada bursa transfer musim panas nanti, The Blues bakalan kesulitan untuk mencari sosok yang pas untuk mengisi kekosongan peran Hazard.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cita-cita Loftus-Cheek: Ingin Jadi Seperti John Terry
Liga Inggris 14 Mei 2019, 23:43 -
Philippe Coutinho Enggan Beranjak dari Barcelona
Liga Spanyol 14 Mei 2019, 21:00 -
Christian Pulisic Sudah Tidak Sabar Beraksi Bersama Chelsea
Liga Inggris 14 Mei 2019, 18:20 -
Liverpool Diminta Bajak Pemain Chelsea Ini
Liga Inggris 14 Mei 2019, 18:00
LATEST UPDATE
-
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18 -
Vinicius, Raphinha, Rodrygo: Perburuan Bintang Baru Brasil Pasca Neymar
Amerika Latin 21 Maret 2025, 06:34 -
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39