Sarri Akan Beradaptasi di Chelsea
Dimas Ardi Prasetya | 12 Agustus 2018 16:30
- Manajer Chelsea Maurizio Sarri menyatakan dirinya tak ingin meniru hasil kerjanya di Napoli dan akan beradaptasi sesuai dengan kultur sepakbola di Inggris.
Selama berada di Italia, khususnya bersama Napoli, Sarri mendapat banyak pujian. Sebab tim asuhannya mampu mempertontonkan permainan yang enak ditonton.
Tak cuma itu, gaya mainnya yang dikenal sebagai 'Sarri-ball' juga membantu Napoli bersaing di papan atas Serie A. Partenopei dibuatnya sebagai tim yang mampu mengganggu Juventus dalam perburuan Scudetto.
Main Menyerang
Setelah Sarri resmi dihadirkan ke Stamford Bridge, ada ekspektasi bahwa Chelsea akan bermain seperti Napoli. The Blues akan jadi tim yang bermain lebih ofensif dan tentunya jadi jauh lebih atraktif.
Sarri pun sempat menjanjikan hal itu. Ia pun menyebut Chelsea cuma butuh sedikit penyesuaian untuk bisa diubah jadi tim yang bermain sesuai filosofinya.
Saya rasa Chelsea adalah tim yang bagus. Tapi, masalahnya adalah ada lima atau enam tim yang sangat bagus di Inggris. Saya pikir, dengan satu atau dua penyesuaian, kami bisa bisa bermain dengan ide sepakbola saya.
Tak Tiru Napoli
Akan tetapi, sekarang Sarri menegaskan bahwa ia tak mau Chelsea bermain seperti Napoli. Ia ingin menyesuaikan gaya main The Blues dengan karakteristik sepakbola Inggris, plus sesuai dengan komposisi pemain yang ada.
Saya harus tahu karakteristik para pemain karena saya pikir saya tidak ingin melakukan Naples lainnya, ujarnya kepada wartawan pada konferensi pers pasca-pertandingan lawan Huddersfield.
Saya ingin Chelsea yang bagus. Saya harus menghormati karakteristik para pemain, saya harus menyesuaikan diri dengan karakteristik kompetisi dan para pemain, jadi sekarang saya mempelajari para pemain saya, terang Sarri.
Start Mulus
Chelsea melewati laga pertamanya dengan mulus. The Blues menang telak 3-0 kontra Huddersfield di John Smith's Stadium.
Gol-gol Chelsea dibagi rata tiga pemain yang berbeda. Gol pertama dicetak oleh N'Golo Kante pada menit 34.
Gol kedua dicetak oleh Jorginho pada menit 45, melalui titik penalti. Kemudian gol terakhir dihasilkan oleh Pedro Rodriguez pada menit 80.
(sm/dim)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Huddersfield Town vs Chelsea: Skor 0-3
Liga Inggris 11 Agustus 2018, 23:03 -
David Luiz Yakin Filosofi Sarri Bisa Buat Chelsea Sukses Besar
Liga Inggris 11 Agustus 2018, 19:00 -
Milan Akui Sedang Berupaya Rekrut Bakayoko
Liga Italia 11 Agustus 2018, 17:15 -
Bos Chelsea Tak Ingin Pandang Remeh Huddersfield
Liga Inggris 11 Agustus 2018, 16:28 -
Huddersfield vs Chelsea, Sarri Akan Andalkan Kecepatan
Liga Inggris 11 Agustus 2018, 15:49
LATEST UPDATE
-
Kecewanya Raspadori: Sayang, Tiga Gol Tak Cukup Bawa Italia ke Semifinal
Piala Eropa 24 Maret 2025, 10:25 -
Kunci Kalahkan Bahrain: Pemain-pemain yang Wajib Dimatikan Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 10:24 -
Kejutan Transfer! Harry Kane Bisa Balik ke Premier League dan Gabung Liverpool
Bundesliga 24 Maret 2025, 10:15 -
Inilah Bocoran Materi Latihan Bahrain jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 10:08 -
Saran Owen: Liverpool Harus Ubah Aturan Kontrak demi Pertahankan Salah
Liga Inggris 24 Maret 2025, 10:02 -
Kekecewaan Di Lorenzo: Italia Baru Bereaksi Saat Sudah Terlambat
Piala Eropa 24 Maret 2025, 10:00 -
Jerman vs Italia: Azzurri Salah Pilih Starting XI dan Ada Pemain yang Takut
Piala Eropa 24 Maret 2025, 09:51 -
Luka Modric Belum Tahu Nasibnya di Real Madrid Musim Depan
Liga Spanyol 24 Maret 2025, 09:45 -
Katak di Sesi Latihan Timnas Bahrain
Tim Nasional 24 Maret 2025, 09:41 -
Menata Kandang, Menata Asa: SUGBK Bersiap untuk Laga Krusial
Tim Nasional 24 Maret 2025, 09:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39