Sane Nilai De Bruyne Bisa Menangkan Ballon d'Or Musim Ini
Haris Suhud | 19 Maret 2018 15:48
Bola.net - - Leroy Sane percaya bahwa rekannya di Manchester City, Kevin de Bruyne, bisa memenangkan Ballon d'Or musim ini. Hal itu karena kualitas pemain asal Belgia tersebut memang di atas rata-rata.
De Bruyne sendiri memiliki kontribusi besar dalam mengantarkan Manchester City meraih kesuksesan musim ini. Mantan pemain Chelsea tersebut telah mengumpulkan 11 gol dan memberikan 19 assist di semua kompetisi.
Penampilan De Bruyne tersebut membuat The Citizens kini sudah berada ambang gelar juara Premier League. Pasukan Josep Guardiola juga sudah menjuarai Piala Liga musim ini setelah mengalahkan Arsenal. Mereka juga memiliki peluang menyabet gelar Liga Champions di mana mereka akan bertemu Liverpool di partai perempat final.
Sane mengakui kontribusi yang telah diberikan De Bruyne untuk City sejauh ini. Ia mengatakan bahwa rekannya tersebut adalah pemain spesial yang memiliki kualitas mengagumkan.
Kevin adalah pemain yang sangat spesial, pemain yang luar biasa. Cara dia bermain, ketika ia mengumpan bola, ucap Sane seperti dikutip dari Tribal Football.
Semua itu enak dilihat. Bahkan ketika menjadi tim lawan dalam latihan, saya mengatakan pada diri saya sendiri: Bagaimana cara melakukan umpan seperti ini, bagaimana ia bisa melakukan itu?
Ia memiliki peluang bagus untuk memenangkan Ballon d'Or. Itu akan terjadi, sambungnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Salah Jadi Kunci Liverpool Kandaskan City
Liga Champions 18 Maret 2018, 18:19 -
Salah: Man City? Kami Tidak Takut
Liga Champions 18 Maret 2018, 12:09 -
Calon Striker Baru Inter Milan Ini Disebut Mirip Aguero
Liga Italia 17 Maret 2018, 15:36 -
Jadwal Derby Merseyside Diubah, Klopp Emosi
Liga Inggris 17 Maret 2018, 06:18 -
Untuk Saat Ini Fokus Klopp Tertuju Pada Watford, Bukan City
Liga Champions 17 Maret 2018, 03:20
LATEST UPDATE
-
3 Bek Tengah Timnas Indonesia Kurang Padu, Ada Kendala Apa Kah?
Tim Nasional 21 Maret 2025, 12:15 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09 -
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09
-
Alasan Sebenarnya Arsenal Jual Thierry Henry ke Barcelona
Liga Inggris 21 Maret 2025, 11:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39