Sanchez Lebih Suka ke PSG, City Takut Di-PHP
Rero Rivaldi | 25 September 2017 14:00
Bola.net - - Manchester City belakangan disebut khawatir mereka akan kalah bersaing dengan , dalam upaya untuk merekrut Alexis Sanchez.
Pemain Chile terikat kontrak dengan Arsenal hingga akhir musim, usai sebelumnya ia dikabarkan akan segera meninggalkan Emirates di musim panas tahun ini.
Sanchez sebenarnya hampir bergabung dengan The Citizens di hari terakhir bursa musim panas dengan nilai transfer 60 juta pounds, namun Arsenal memutuskan untuk terus mempertahankannya setelah mereka gagal merekrut Thomas Lemar dari AS Monaco.
Striker yang dianggap sebagai salah satu terbaik dunia tersebut akan bebas berbicara dengan tim Eropa manapun di Januari mendatang, sementara City, sebagai sesama klub Inggris, takkan bisa melakukannya hingga akhir musim.
Menurut laporan yang diturunkan The Sun, kesempatan PSG untuk berbicara dulu dengan Sanchez, ditambah dengan kekuatan finansial mereka, membuat Manchester City khawatir mereka akan gagal mendatangkan sang striker - meski sebelumnya pemain 28 tahun seolah memberi harapan akan bergabung dengan tim asuhan Josep Guardiola.
Tim Ligue 1 kini memiliki lini serang dahsyat yang terdiri dari Neymar, Kylian Mbappe, dan Edinson Cavani, namun nama terakhir kabarnya akan segera dijual menyusul insiden yang terjadi dengan Neymar.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Meunier: PSG Tak Bergantung pada Neymar
Liga Eropa Lain 24 September 2017, 14:19 -
Pasca Bentrok Cavani, Neymar Alami Cedera
Liga Eropa Lain 24 September 2017, 00:20 -
Lawan PSG, Ballack Anggap Imbang Sudah Bagus untuk Bayern
Liga Champions 23 September 2017, 23:00 -
Legenda Bayern: Neymar Tak Peduli Siapa Kiper Bayern
Liga Champions 23 September 2017, 20:00 -
PSG Harus Segera Legitimasi Ambisi Besarnya
Liga Eropa Lain 22 September 2017, 22:31
LATEST UPDATE
-
3 Bek Tengah Timnas Indonesia Kurang Padu, Ada Kendala Apa Kah?
Tim Nasional 21 Maret 2025, 12:15 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09 -
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09
-
Alasan Sebenarnya Arsenal Jual Thierry Henry ke Barcelona
Liga Inggris 21 Maret 2025, 11:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39