Sakho Tak Ingin Kembali ke PSG

Editor Bolanet | 19 Mei 2014 20:30
Sakho Tak Ingin Kembali ke PSG
Mamadaou Sakho. (c) AFP
- Defender Liverpool Mamadou Sakho masih belum memikirkan untuk kembali bermain di . Pasalnya ia masih merasa bahagia berpetualang di Anfield.

Pemain asal Prancis tersebut bergabung dengan Liverpool dari PSG pada musim panas lalu dengan mahar sebesar 15 juta Pounds.

Kembali ke PSG? Tidak, ini tak ada dalam rencana masa depan saya. Tapi kisah dengan kota Paris masih belum berakhir, ujarnya kepada Canal+.

Untuk sekarang, saya sangat tulus dengan Liverpool. Saya menemukan dunia baru, bahasa baru, negara baru, saya sangat bahagia.

Di musim pertamanya berseragam The Reds, Sakho sudah bermain 19 laga di semua ajang kompetisi dan mengemas satu gol.[initial]

 (tri/ada)