Saingi MU, Arsenal Juga Kejar Sven Botman
Serafin Unus Pasi | 11 Juni 2022 19:00
Bola.net - Daftar peminat Sven Botman di musim panas ini semakin panjang. Arsenal dilaporkan juga tertarik meminang bek Lille tersebut.
Dua musim terakhir, Botman punya reputasi yang bagus di Prancis. Bek asal Belanda itu berhasil membantu Lille menjuarai Ligue 1 di musim 2020/21 silam.
Manchester United dilaporkan kesengsem dengan sang bek. Mereka ingin merekrutnya di bursa transfer kali ini.
Upaya United untuk merekrut Botman tidak akan mudah. La Repubblica mengklaim sang bek kini masuk dalam radar Arsenal.
Simak situasi transfer Botman di bawah ini.
Perkuat Lini Pertahanan
Laporan itu menyebut bahwa Arsenal sangat tertarik untuk mengamankan jasa Botman. Karena sang bek dinilai sangat krusial untuk tim mereka.
Arteta saat ini memiliki stock yang sangat terbatas di pos bek tengah. Sehingga ia butuh memperkuat pos itu di musim panas ini.
Melihat rekam jejak apik Botman di Ligue 1, Arteta jadi kesengsem. Sehingga ia tertarik untuk merekrutnya.
Coba Bajak
Laporan itu juga mengklaim bahwa Arsenal kini sedang mempersiapkan manvuer untuk mengamankan jasa sang bek.
Tim asal London Utara itu dilaporkan sudah menghubungi agen sang bek. Mereka menawarkan kesempatan bagi Botman untuk bermain di EPL.
Arsenal juga berani menjanjikan jam bermain reguler untuk sang bek. Jadi mereka berharap bisa mengamankan jasa pemain 21 tahun tersebut.
Harga Terjangkau
Ada alasan lain mengapa Arsenal tertarik meminang Botman. Karena mahar transfer sang bek cukup terjangkau.
Meski kontraknya di Lille masih hingga tahun 2024, ia dilaporkan bisa diboyong dengan tebusan sekitar 35 juta Euro saja di musim panas ini.
Klasemen Akhir Premier League
(La Repubblica)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Legenda Timnas Belanda Dukung Frenkie De Jong Gabung MU
Liga Inggris 10 Juni 2022, 19:00 -
Manchester United dan Anthony Martial Putuskan Berpisah
Liga Inggris 10 Juni 2022, 18:20
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39