Saingi AC Milan, Juventus Juga Buru Aaron Ramsey
Serafin Unus Pasi | 26 September 2018 15:45
- Rencana AC Milan untuk memboyong Aaron Ramsey dari Arsenal mendapatkan pesaing berat. Juara bertahan Serie A, A, Juventus dikabarkan akan turut mengincar tanda tangan pemain Timnas Wales tersebut.
Selama musim panas ini ada banyak spekulasi mengenai masa depan Ramsey. Sang gelandang dikabarkan ingin hengkang setelah ia menolak tawaran untuk memperpanjang kontraknya di London Utara yang habis musim depan.
Situasi ini dikabarkan menjadi perhatian AC Milan. Tim yang bermarkas di San Siro itu dirumorkan ingin mendatangkan sang gelandang ke Italia musim depan.
Dilansir dari Calciomercato, Milan bukan satu-satunya yang meminati jasa Ramsey di musim panas tahun depan. Rival mereka, Juventus dikabarkan akan turun dalam perburuan gelandang 28 tahun tersebut.
Bagaimana manuver Juventus untuk mendapatkan Ramsey? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Target Lama
Rumor ketertarikan Juventus atas Ramsey sendiri sejatinya bukan berita baru. Si Nyonya Tua dikabarkan sudah cukup lama mengintai sang gelandang.
Menurut laporan tersebut, pelatih Juventus Massimiliano Allegri dikabarkan sangat tertarik mendatangkan Ramsey. Ia menilai sang gelandang cocok dengan skema permainannya sehingga ia ingin Ramsey bergabung ke Turin.
Melihat situasi kontrak Ramsey yang masih macet, Juventus berencana menghidupkan minat mereka kembali untuk sang gelandang.
Dua Syarat
Namun Juventus sendiri kabarnya memiliki dua syarat yang ditujukan kepada pihak Ramsey jika sang pemain ingin bergabung ke Turin.
Syarat pertama adalah mengenai tuntutan gaji Ramsey. Seperti yang sudah diketahui, Ramsey dikabarkan menuntut gaji sebesar 300 ribu pounds per pekan, di mana Juve menilai tuntutan itu terlalu tinggi sehingga mereka meminta sang pemain merendahkan tuntutannya.
Selain itu pihak Juventus meminta agen Ramsey untuk menurunkan tuntutan komisinya. Agen Ramsey mengatakan bahwa mereka akan menuntut komisi yang besar karena berhasil meyakinkan Ramsey tidak bertahan di Arsenal dan bisa bergabung dengan Juventus dengan gratis.
Dampak Besar
Sejauh ini Ramsey memberikan dampak yang besar bagi lini tengah Arsenal. Ia membuat 2 assist bagi The Gunners di ajang EPL.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi Bologna, Allegri Pastikan Ronaldo dan Dybala Tampil
Liga Italia 25 September 2018, 23:36 -
Dipilih Lionel Messi, Allegri Senangnya Bukan Main
Liga Italia 25 September 2018, 23:11 -
Lawan Bologna, Bos Juventus Tak Ingin Meremehkan
Liga Italia 25 September 2018, 22:53 -
Aneh, Chiellini Tak Pilih Allegri Sebagai Pelatih Terbaik FIFA
Liga Italia 25 September 2018, 18:53 -
Direktur Juve: Liga Champions? Mimpi yang Bisa Jadi Nyata
Liga Italia 25 September 2018, 18:00
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39