Saha Sebut Rashford Sebagai Kapten Masa Depan MU
Aga Deta | 13 Juni 2020 17:30
Bola.net - Mantan pemain Manchester United, Louis Saha, menilai Marcus Rashford sudah mengalami perkembangan karakter secara pesat. Karena itu, Saha yakin Rashford memiliki potensi menjadi kapten masa depan di klub.
Rashford tampil cukup produktif pada musim ini. Striker Inggris itu berhasil mencetak 14 gol dan empat assist dalam 22 penampilan di Premier League
Sayangnya, aksi Rashford di atas lapangan terhenti karena menderita cedera punggung pada Januari. Alhasil sang pemain harus menepi hingga tiga bulan.
Namun, pandemi virus corona seperti menjadi berkah terselubung buat Rashford. Sang pemain kini sudah fit dan bisa merumput kembali bersama Setan Merah saat Premier League musim ini bergulir lagi pekan depan.
Pemimpin Masa Depan
Saha menilai Rashford telah berubah menjadi pemain yang berjiwa pemimimpin. Karena itu, pemain berusia 22 tahun itu dianggap layak menjadi pemimpin Setan Merah di masa mendatang.
"Ya, saya kira, sikapnya, pembawaannya, konsistensinya, semuanya berkualitas pemimpin," kata Saha kepada Stats Perform News.
"Anda mengatakan, sulit bagi striker untuk memimpin dan jika Anda melakukannya. Anda butuh tiga hal itu: konsistensi, pembawaan, dan tentu saja talenta.
"Yang sangat penting adalah memiliki dedikasi tinggi untuk melihat sekelilingnya dan dan meneriaki mereka. Semua hal itu penting."
Langka Pemimpin
Saha menilai figur pemimpin di skuad Manchester United saat ini cukup langka. Hal itu jelas sangat berbeda dibandingkan dengan saat dirinya masih bermain di Old Trafford.
"Mereka tidak memiliki pemimpin sebanyak yang saya miliki ketika saya bermain," kata Saha.
"Saya punya Roy Keane, Phil Neville, Gary Neville, Rio [Ferdinand], Nemanja Vidic, Patrice Evra, [Paul] Scholes, [Ryan] Giggs, Anda bisa mengandalkan mereka."
Jadi Pembeda
Saha berharap United bisa menciptakan lingkungan yang tepat bagi Rashford untuk semakin berkembang. Sebab, ia yakin Rashford bisa menjadi sosok pembeda di klub.
"United harus memiliki platform bagi Rashford untuk menjadi sosok pembeda karena dia memang mampu melakukannya," lanjutnya.
"Jika semuanya lancar, Anda nanti bisa lihat sendiri bahwa dia adalah seorang pemimpin yang pantas untuk United."
Sumber: Goal
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alexis Sanchez Diklaim Masih Bisa Bersinar di Inter Milan
Liga Inggris 12 Juni 2020, 22:00 -
Jamu MU, Jose Mourinho Parkir Lucas Moura?
Liga Inggris 12 Juni 2020, 21:40 -
MU Punya Talenta Istimewa Pada Diri Daniel James
Liga Inggris 12 Juni 2020, 21:00 -
Cari Striker Baru, MU Pertimbangkan Rekrut Wonderkid Belgia Ini
Liga Inggris 12 Juni 2020, 20:40
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39