RVP: Januzaj Spesial, Terbaik Yang Pernah Saya Lihat

Editor Bolanet | 17 November 2013 18:21
RVP: Januzaj Spesial, Terbaik Yang Pernah Saya Lihat
Adnan Januzaj (c) AFP
- Talenta dan bakat bintang muda Manchester United, Adnan Januzaj terus menuai pujian. Terbaru, Robin van Persie juga memuji rekan setimnya itu sebagai pemain terbaik yang pernah ia lihat.

Pemain berusia 18 tahun tersebut memang baru saja menggemparkan Premier League. Kepercayaan dari pelatih Setan Merah, David Moyes mampu dibalas Januzaj dengan penampilan cemerlang. Hal ini yang membuat Van Persie merasa talenta Januzaj memang langka dan terbaik saat ini.

Selama bertahun-tahun saya telah melihat banyak pemain muda. Dan jujur saya katakan, dari semua pemain muda yang saya lihat, Januzaj berada di posisi atas, ujarnya.

Dia pemain hebat dan saya penggemar beratnya. Dia akan memberi Manchester United gol-gol hebat dan permainan luar biasa. Dia pemain spesial, tandasnya.

Januzaj telah membuktikan apa yang dikatakan Van Persie adalah benar saat dirinya dinobatkan sebagai pemain terbaik United bulan Oktober lalu.[initial]

   (sm/dzi)