Roy Keane: Tetap Liverpool Juara Premier League

Asad Arifin | 18 Januari 2021 10:27
Roy Keane: Tetap Liverpool Juara Premier League
Luke Shaw mencoba mengadang pergerakan Mohamed Salah, Liverpool vs Manchester United, Premier League 2020/21. (c) AP Photo

Bola.net - Pandit sepak bola Inggris, Roy Keane, tetap memilih Liverpool sebagai calon kuat juara Premier League musim 2020/2021. Namun, Roy Keane tak menutup mata jika performa The Reds tengah menurun.

Liverpool kembali kehilangan poin di laga pekan ke-19 Premier League. The Reds hanya bermain imbang 0-0 melawan Manchester United pada laga di Anfield, Minggu (17/1/2021) malam WIB.

Advertisement

Hasil itu membuat Liverpool harus turun ke posisi keempat klasemen sementara. Liverpool meraih 34 poin dari 18 laga. The Reds kini tertinggal dari Leicester City [35], Man City [35], dan United [37].

1 dari 2 halaman

Tetap Calon Juara Premier League

Liverpool yang sempat begitu perkasa di awal musim kini mulai limbung. Namun, Roy Keane tidak merasa harus mengubah klub jagoan yang akan menjadi juara Premier League musim 2020/2021 ini.

"Saya masih bertahan dengan Liverpool. Jelas, mereka kini berada dalam situasi sulit karena standar yang ditetapkan beberapa tahun terakhir," ucap Roy Keane pada Sky Sports.

Liverpool gagal menang pada empat laga Premier League terakhir. The Reds hanya mendapat tiga poin dari 12 poin yang mungkin diraih. Kondisi ini yang mereka harus kehilangan puncak klasemen.

Namun, Roy Keane yakin apa yang kini dialami Liverpool adalah hal wajar. "Kami sudah melihat setiap tim mengalami fase pasang dan surut pada ini. Saya pikir mereka punya kualitas," kata Roy Keane.

2 dari 2 halaman

Ketajaman Lini Depan

Liverpool hanya mencetak satu gol pada empat laga terakhir. Lini depan mulai mejadi sorotan. Trio Sadio Mane, Mohamed Salah, dan Roberto Firmino mulai diragukan. Tapi, Roy Keane bergeming.

"Pemain menyerang mereka brilian, saya saya sudah bilang bahwa mereka telah kehilangan semangat, tetapi saya pikir mereka akan mendapatkannya kembali," tegas eks kapten Manchester United.

Setelah ini, Liverpool akan memainkan laga pekan ke-20 Premier League. The Reds akan berjumpa Burnley pada duel yang digelar di Anfield, 22 Januari 2021 mendatang.

Sumber: Sky Sports via Metro