Rosicky Tak Sabar Ladeni Newcastle

Editor Bolanet | 29 Desember 2013 03:40
Rosicky Tak Sabar Ladeni Newcastle
Rosicky jelaskan laga lawan Newcastle. (c) AFP
- Arsenal akan menghadapi laga berat di St James Park untuk melawan Newcastle United akhir pekan ini. The Magpies sejauh ini sudah mengumpulkan lebih banyak poin dibanding kontestan manapun di Premier League semenjak bulan November.

Menurut Tomas Rosicky, laga antara kedua tim akan berjalan menarik. Ia pun tak sabar untuk segera memainkannya.

Saya pikir ini akan jadi laga yang berat, namun Newcastle selalu memberikan anda pertandingan yang menarik, tutur Rosicky pada Arsenal Player.

Ini akan jadi menarik. Saya suka laga seperti ini, jadi saya menantikan untuk bermain melawan mereka. Saya pikir ini akan jadi laga yang menarik, tutupnya.

Newcastle saat ini mengumpulkan 33 poin. Mereka terpaut enam angka dari The Gunners, yang berhasil mengoleksi 39 angka dari 18 laga. [initial]

 (ars/rer)