Rooney: Pemain United Siap 100 Persen untuk Van Gaal

Editor Bolanet | 29 Desember 2015 08:13
Rooney: Pemain United Siap 100 Persen untuk Van Gaal
Wayne Rooney (c) AFP
- Wayne Rooney membantah kabar yang mengatakan pemain Manchester United tak memberikan 100 persen pada Louis van Gaal, menyusul hasil 0-0 melawan .


Posisi Van Gaal di Old Trafford sempat terancam usai tim kalah 0-2 dari Stoke City pekan lalu, yang membuat United tumbang di empat laga beruntun.


Namun usai laga melawan Chelsea, Van Gaal menegaskan bahwa ia tidak akan mundur dari Old Trafford, meski hasil laga melawan The Blues membuat United sudah puasa kemenangan di delapan laga.


Ada banyak orang mengatakan hal yang berbeda - yang membuat kami kecewa, karena kami dianggap tak memberikan segalanya ketika berada di atas lapangan, jelas Rooney pada BT Sport.


Kami harus berjuang hingga akhir, kami akan terus berusaha keras, dan kami akan kembali ke jalur kemenangan - kami tahu itu. Kami hanya harus terus bekerja keras dan saya yakin kemenangan akan tiba.


United selanjutnya akan menghadapi Swansea City di laga perdana mereka di 2016 mendatang. [initial]


 (bts/rer)