Rooney: Liverpool Bagaikan Mimpi Buruk

Editor Bolanet | 17 Maret 2014 00:27
Rooney: Liverpool Bagaikan Mimpi Buruk
Wayne Rooney (c) AFP
- Penyerang Manchester United Wayne Rooney memberikan komentarnya perihal kekalahan timnya dari . Bermain di publik sendiri, United harus mengalami kekalahan. Wayne Rooney pun mengatakan bahwa Liverpool bagaikan mimpi buruk baginya.

Tim asuhan dari David Moyes kalah setelah tim tamu berhasil mendapatkan dua penalti sekaligus dalam pertandingan tersebut. Ditambah satu gol penutup yang dicetak oleh Luis Suarez.

Dalam wawancaranya dengan MUTV, Rooney yang dalam pertandingan tersebut nampak kesulitan mendapatkan bola mengakui bahwa melawan Liverpool merupakan salah satu hari terburuk dari Rooney.

Ini adalah mimpi buruk. Salah satu hari terburuk yang pernah saya rasakan sebagai pemain sepak bola, ujar mantan pemain Everton ini.  [initial]


  (mutv/han)