Rooney Diprediksi Bakal Absen Lebih Lama

Editor Bolanet | 12 Maret 2016 16:40
Rooney Diprediksi Bakal Absen Lebih Lama
Wayne Rooney (c) AFP
- Krisis cedera Manchester United kian buruk, usai kapten Wayne Rooney mengalami kendala dalam proses pemulihan cedera hamstring yang ia alami, menurut laporan The Mirror.


Pemain berusia 30 tahun kini bisa absen sebulan lebih lama, usai proses pemindaian mengungkap bahwa lutut kanan pemain Inggris tidak sembuh secepat sesuai dengan yang diharapkan oleh staff medis United.


Rooney mengalami cedera usai timnya kalah 1-2 di kandang Sunderland pada 13 Februari dan ia dijadwalkan akan bermain lagi ketika tim bertemu Everton pada 4 April.


United akan menghadapi West Ham di laga lanjutan Piala FA yang akan berlangsung akhir pekan ini di Old Trafford. [initial]



 (mir/rer)