Rontok! Manchester City Resmi Ajukan Pengunduran Diri dari European Super League
Ari Prayoga | 21 April 2021 03:30
Bola.net - Manchester City menjadi klub pertama yang secara resmi mengajukan pengunduran diri dari kompetisi tandingan bertajuk European Super League, hanya 48 jam setelah rencana tersebut resmi diumumkan.
Seperti diberitakan sebelumnya, 12 klub top Eropa termasuk Manchester City berencana untuk menggelar kompetisi baru bernama European Super League.
Tak pelak, ide ini pun mendapat tentangan dari berbagai pihak, mulai dari suporter, klub lain, otoritas liga domestisk, hingga badan sepak bola Eropa UEFA.
Pengumuman Manchester City
Hanya dua hari setelah pengumuman awal, perlahan klub-klub yang sebelumnya masuk koalisi mulai mundur. Manchester City menjadi yang pertama melakukannya.
Lewat laman resmi mereka, Manchester City menyatakan bahwa mereka bakal melakoni prosedur untuk mundur dari koalisi penggagas European Super League.
"Klub Sepak Bola Manchester City dapat mengonfirmasi bahwa kami telah secara resmi memberlakukan prosedur untuk mundur dari grup yang mengembangkan rencana Liga Super Eropa," demikian bunyi pernyataan City.
Selain tekanan dari fans dan skuad asuhan Pep Guardiola, keputusan City untuk mundur dari Super League ini bisa jadi dilakukan menyusul ancaman sanksi dari UEFA.
Bakal Diikuti Klub Lain?
Tak cuma Manchester City yang dikabarkan mundur dari Super League. Klub Premier League lainnya, Chelsea kabarnya juga bakal mengambil langkah serupa.
Dari Spanyol, Barcelona dan Atletico Madrid kabarnya juga akan memilih mengurungkan niat mereka tampil di Super League.
Sumber: Manchester City FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Meeting 14 Klub Premier League: Kompak Tolak European Super League!
Liga Inggris 20 April 2021, 22:55 -
Pep Guardiola Kecam ESL: Ini Bukan Olahraga!
Liga Inggris 20 April 2021, 21:40 -
Koalisi Pecah, Salah Satu dari 'Big Six' EPL Pertimbangkan Mundur dari ESL
Liga Inggris 20 April 2021, 20:00 -
Data dan Fakta Premier League: Aston Villa vs Manchester City
Liga Inggris 20 April 2021, 16:06
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39