Rojo Sambut Kesempatan Ditangani Van Gaal

Editor Bolanet | 21 Agustus 2014 01:54
Rojo Sambut Kesempatan Ditangani Van Gaal
Marcos Rojo ingin mendapat ilmu dari van Gaal (c) manutd
- Manchester United mewariskan nomor punggung 5 yang cukup lama melekat pada sosok Rio Ferdinand kepada pemain baru asal , Marcos Rojo (24).

Bek kiri yang didatangkan dari Sporting Lisbon itu merasa terhormat bisa bermain di Premier League yang disebutnya sebagai liga yang paling menarik serta bergabung dengan The Red Devils, yang diakuinya sebagai klub terbesar di dunia.

Rojo juga menyambut kesempatan ditangani pelatih sekaliber Louis van Gaal.

Saya masih muda dan saya ingin terus belajar, jadi bermain bagi pelatih yang memiliki kemampuan teknik tinggi seperti van Gaal adalah kesempatan bagus buat saya.

Saya bergabung dengan United untuk bekerja keras bersama rekan-rekan satu tim dengan tujuan memenangkan berbagai trofi dan saya tahu van Gaal juga memiliki ambisi yang sama. ungkap pemain kelahiran La Plata, Argentina itu pada manutd.com.

Belum diketahui apakah LVG akan menurunkan Rojo pada matchday kedua di kandang Sunderland hari Minggu (24/08) mendatang. [initial]

 (mutd/dct)