Rodgers Tuntut Liverpool Tunjukkan Perubahan Signifikan

Editor Bolanet | 24 November 2014 07:56
Rodgers Tuntut Liverpool Tunjukkan Perubahan Signifikan
Brendan Rodgers. (c) AFP
- Brendan Rodgers meminta para pemain menunjukkan perubahan dengan segera, usai mereka kalah 1-3 dari Crystal Palace (23/11).

Kekalahan tersebut merupakan yang keempat secara beruntun di semua level kompetisi bagi The Reds, yang kini duduk di peringkat 12 klasemen sementara Premier League.

Tim ini punya banyak pemain hebat yang akan terus menunjukkan komitmennya pada klub setiap hari, namun kami harus terus menunjukkan perkembangan dan menunjukkannya dengan cepat, tutur Rodgers pada Sky Sports.

The Reds akan menghadapi Ludogorets di Liga Champions tengah pekan ini. [initial]




 (sky/rer)