Rodgers Puji Gerrard Setinggi Langit

Editor Bolanet | 17 Maret 2014 17:10
Rodgers Puji Gerrard Setinggi Langit
Steven Gerrard (c) AFP
- Pelatih , Brendan Rodgers memberikan pujian kepada kapten The Reds, Steven Gerrard usai mencetak dua gol ke gawang Manchester United, di Old Trafford, Minggu (16/3) malam.

Seperti diketahui, pada laga tersebut Liverpool mampu menghadirkan mimpi buruk bagi tuan rumah. Dua gol dari Steven Gerrard dan satu gol dari Luis Suarez menjadi penentu kemenangan tersebut.

Usai pertandingan, Rodgers pun tak ragu untuk memberikan pujian atas kaptennya itu.

Steven Gerrard selalu menjadi pemain besar untuk laga besar. Dalam banyak hal, dia tak terkira, pujinya.

Dia telah menjalankan perannya dengan sangat baik dan penuh tanggung jawab. Saya tidak berpikir ada banyak pemain yang bisa melakukan lebih dari yang telah Gerrard lakukan, tandasnya.[initial]

 (tdp/dzi)