Rodgers: Pemain dan Manajer United Kelas Dunia

Editor Bolanet | 21 Maret 2015 00:24
Rodgers: Pemain dan Manajer United Kelas Dunia
Brendan Rodgers (c) AFP
- Manajer , Brendan Rodgers, memuji Manchester United sebagai tim yang bermaterikan pemain hebat dan Manajer kelas dunia.

Minggu (22/03) besok, di matchday 30 Premier League di Anfield, Liverpool akan menjamu Setan Merah. Laga itu sendiri memiliki efek besar bagi kedua tim tersebut karena hasil akhirnya bisa menentukan posisi mereka di klasemen sementara EPL.

Rodgers sendiri sebelumnya mengaku percaya diri Liverpool bakal bisa mengalahkan United. Walau demikian, ia juga memberikan pujian pada pasukan didikan Louis Van Gaal tersebut. Terutama karena mereka bisa bertahan lama di posisi empat besar EPL sejauh ini.

Mereka sudah berada di atas sana di sepanjang musim ini. Mereka memiliki pemain-pemain papan atas dan juga Manajer kelas dunia, ujarnya seperti dilansir Sports Mole. [initial]

 (sm/dim)