Rodgers: Liverpool Lebih Besar Daripada Suarez

Editor Bolanet | 23 Juli 2014 06:57
Rodgers: Liverpool Lebih Besar Daripada Suarez
Brendan Rodgers. (c) afp
- Brendan Rodgers menegaskan sekali lagi bahwa bakal tetap maju kendati kini sudah tak diperkuat oleh Luis Suarez.

Penyerang asal Uruguay itu menjadi andalan Liverpool di lini depan sejak tahun 2011 lalu. Akan tetapi, pemain yang mencetak 31 gol di EPL musim lalu itu akhirnya dijual ke Barcelona FC setelah berulah dengan menggigit Giorgio Chiellini di Piala Dunia 2014 lalu.

Rodgers pun mengungkapkan bahwa Suarez adalah pemain yang hebat kendati sempat bermasalah selama bermain di Anfield. Namun, Liverpool tak akan meratapi kepergiannya dan akan tetap bergerak maju.

Luis sama sekali tak mengecewakan saya atau pihak klub. Dia telah memberikan segalanya bagi Liverpool. Tentu saja sempat ada beberapa masalah, namun hal itu di masa lalu. Dia adalah pemain yang brilian bagi kami dan saya, dan saya akan selalu memandangnya sebagai pria dan teman yang baik, tutur Rodgers seperti dilansir Sky Sports.

Sayang sekali dia sudah tak di sini. Namun, Liverpool, sebagai sebuah klub, lebih besar ketimbang individu manapun dan kami akan bergerak maju tanpa dirinya, tegas Manajer asal Irlandia Utara tersebut. [initial]

 (sky/dim)