Rochdale Buat Manchester United Menderita
Serafin Unus Pasi | 26 September 2019 20:20
Bola.net - Bek Manchester United, Axel Tuanzebe merasa lega timnya berhasil mengalahkan Rochdale dini hari tadi. Ia secara terbuka mengakui bahwa tim asal League One itu membuat timnya menderita sejak awal laga.
Bermain di depan pendukung setia mereka, United diyakini bakal menang besar menghadapi Rochdale. Namun kenyataan yang ada bahwa United sangat kesulitan menembus permainan disiplin tim tamu.
United baru bisa menjebol gawang tim tamu di babak kedua berkat gol Mason Greenwood. Namun beberapa menit berselang, Rochdale mencetak gol melalui Luke Matheson, sehingga mereka harus menyelesaikan pertandingan ini melalui adu penalti.
Tuanzebe mengaku kagum dengan penampilan tim lawan. "Pertama dan yang utama, mereka [Rochdale] bertahan dengan sangat baik," beber Tuanzebe kepada MUTV.
Baca komentar lengkap bek 22 tahun itu di bawah ini.
Berikan Perlawanan
Tuanzebe menilai bahwa meski tidak diunggulkan, Rochdale memberikan perlawanan sengit bagi timnya sehingga mereka mengalami kesulitan sepanjang laga.
"Kami benar-benar menghormati mereka, karena mereka datang dan memberikan perlawanan sepanjang laga. Mereka benar-benar percaya diri hari ini."
"Old Trafford bukan tempat yang mudah untuk ditaklukan. Namun mereka bermain dengan baik dan kami sangat menghormati mereka. Kami mendoakan yang terbaik untuk mereka musim ini.
Tampil Tidak Maksimal
Meski memuji performa tim tamu, Tuanzebe juga sedikit menyesalkan performa timnya di laga itu.
Tuanzebe menyebut bahwa timnya tidak tampil dengan cukup tajam, sehingga mereka harus melewati babak adu penalti.
"Kami membuat banyak peluang namun tidak bisa menyelesaikannya dengan baik. Namun hari ini kami menemukan cara untuk menang dan lolos ke babak berikutnya dan itulah yang terpenting saat ini." ia menambahkan.
Laga Besar
Pada akhir pekan ini, United akan melakoni sebuah partai besar di Old Trafford.
Mereka akan menjamu salah satu tim besar EPL, Arsenal pada pertandingan pekan ketujuh EPL musim ini.
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dries Mertens Buka Peluang Gabung Manchester United
Liga Inggris 25 September 2019, 20:40 -
Legenda Arsenal Sarankan MU Boyong Jadon Sancho
Liga Inggris 25 September 2019, 20:20 -
Sama-sama Dilatih Manajer Minim Pengalaman, Apa Beda MU dan Chelsea?
Liga Inggris 25 September 2019, 20:00 -
Apapun yang Terjadi, MU Tidak Boleh Berpaling dari Solskjaer
Liga Inggris 25 September 2019, 19:40 -
Meski Badai Cedera, MU Diyakini Sanggup Tumbangkan Rochdale
Liga Inggris 25 September 2019, 19:20
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39