Rio Ferdinand Klaim 2 Bek Kanan MU Lebih Baik Ketimbang Ben White
Aga Deta | 5 Agustus 2023 18:30
Bola.net - Mantan bek Manchester United Rio Ferdinand mengklaim kalau dua bek kanan Setan Merah Diogo Dalot dan Aaron Wan-Bissaka lebih baik dari bek Arsenal Ben White.
White adalah salah satu pemain kunci Arsenal musim lalu. Bek asal Inggris tersebut membantu The Gunners menjadi penantang gelar Premier League.
Namun, White sekarang jarang bermain di posisi favoritnya. Berkat performa sensasional William Saliba, White lebih banyak beroperasi di sisi kanan pertahanan.
White menyumbangkan dua gol dalam 46 penampilan di semua kompetisi bersama Arsenal musim lalu. Dia juga menyumbang lima assistu untuk timnya.
Dua Bek MU Lebih Baik dari Ben White
Ben White menunjukkan performa yang cukup impresif bersama Arsenal. Meski begitu, Rio Ferdinand tidak menganggapnya lebih baik dari Diogo Dalot dan Aaron Wan-Bissaka.
"Dia bahkan tidak lebih baik dari dua bek kanan Manchester United, tidak, tidak bagi saya," kata Rio kepada SDS YouTube channel.
"Saya pikir Ben White memang solid, tapi itu saja. Itulah salah satu area yang bisa dilihat dari Arsenal dan saya pikir masih banyak ruang untuk pembenahan kalau Arsenal ingin lebih menantang gelar juara."
Dalot Unggul Saat Menyerang
Ferdinand juga mengatakan kalau White masih kalah dari Dalot dalam urusan menyerang. Namun, White disebutnya masih unggul dari pemain Portugal itu ketika bertahan.
"White mungkin lebih baik dalam bertahan, tapi saya pikir saat maju ke depan Dalot lebih baik dari dia," lanjutnya.
Sumber: Metro.co.uk
Klasemen Premier League
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Tuchel Evaluasi Rashford dan Foden: Mereka Tahu Saya Menghargai Usaha
Piala Dunia 24 Maret 2025, 12:15 -
Jadi Obsesi Deco, Barcelona Kepincut Bek Kanan AS Monaco
Liga Spanyol 24 Maret 2025, 12:15 -
Chelsea Harus Bayar 5 Juta Pounds ke MU Jika Batalkan Transfer Jadon Sancho
Liga Inggris 24 Maret 2025, 12:00 -
Perburuan Victor Osimhen: Juventus, PSG, dan MU Berebut Striker Napoli
Liga Italia 24 Maret 2025, 11:45 -
3 Pemain Bahrain yang Pernah Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 11:20
LATEST EDITORIAL
-
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12