Revolusi Ange Postecoglou di Tottenham: 10 Pemain Bakal Ditendang, Termasuk Kapten Hugo Lloris
Asad Arifin | 27 Juni 2023 10:27
Bola.net - Tottenham akan melakukan perombakan tim menyusul kedatangan manajer baru, Ange Postecoglou. Beberapa pemain akan dilepas, termasuk pemain senior yang menjadi salah satu kapten tim Hugo Lloris.
Tottenham menjalani musim yang cukup sulit pada 2022/2023 lalu. Mereka beberapa kali harus berganti manajer. Tottenham lantas menunjuk Postecoglou sebagai manajer baru dan tugasnya dimulai pada musim 2023/2024.
Postecoglou mendatangkan kiper baru, Guglielmo Vicario dari Napoli. Selain itu, ada Pedro Porro dan Dejan Kulusevski yang dibeli secara permanen. Beberapa pemain masuk dalam target klub dengan julukan The Lily White itu.
Selain mengupayakan kedatangan pemain baru, Postecoglou juga akan melepas beberapa pemain dari skuad Tottenham. Salah satunya adalah Hugo Lloris. Yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Siapa Saja Dilepas Tottenham?
Hugo Lloris menjadi pemain penting bagi Tottenham. Dia menjadi kapten, selain Harry Kane. Lloris telah membela Tottenham selama satu dekade. Dia bergabung ke Tottenham pada awal musim 2012/2023 lalu.
Namun, faktor usia membuat Postecoglou menimbang masa depan Lloris. Musim lalu, eks pemain Timnas Prancis itu sempat cedera dan performanya mengalami penurunan.
Selain Lloris, Giovanni Lo Celso dan Tanguy Ndombele juga akan dilepas. Lo Celso akan bermain di Villarreal. Sedangkan, Ndombele diharapkan mendapat klub baru setelah musim lalu dipinjamkan ke Napoli.
Ivan Perisic juga masuk dalam daftar pemain yang akan dilepas Tottenham. Pemain 34 tahun itu menjadi andalan pada era Antonio Conte, akan tetapi tidak masuk dalam rencana Postecoglou.
Nasib Harry Kane dan Son Heung-min
Isu besar seputar bursa transfer Tottenham adalah masa depan Harry Kane. Seperti yang terjadi pada musim-musim sebelumnya, Harry Kane selalu dirumorkan akan pindah karena krisis trofi bersama Tottenham.
Kane punya beberapa opsi pada awal musim 2023/2024. Kane bisa pindah ke Bayern Munchen, Real Madrid, dan Manchester United. Kane, tentu saja, juga memilih bertahan di Tottenham.
Selanjutnya, ada Son Heung-min yang dilaporkan mendapat tawaran mewah dari klub-klub Saudi Pro League. Belum ada jawaban dari Son soal rumor tersebut. Namun, dia diprediksi masih akan bertahan di Tottenham.
Daftar Pemain Akan Dilepas Tottenham
Hugo Lloris
Joe Rodon
Sergio Reguilon
Davinson Sanchez
Japhet Tanganga
Harry Winks
Giovani Lo Celso
Tanguy Ndombele
Alfie Devine
Ivan Perisic
Sumber: Mirror
Klasemen Premier League
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- 10 Transfer Termahal yang Sudah Deal di Musim Panas 2023
- Belum Resmi Pindah ke Newcastle, Sandro Tonali Diklaim akan Rindukan Milan
- Rekap Lengkap Transfer Liga Inggris 2023/2024
- Brexit Membuat Transfer Daichi Kamada ke AC Milan Terhambat
- Tidak Lagi Sendiri, 5 Calon Rekan Baru Cristiano Ronaldo di Al Nassr dari Kompetisi Eropa
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cari Bek Baru, Tottenham Pertimbangkan Bremer Milik Juventus
Liga Inggris 25 Juni 2023, 13:16 -
Upaya Terakhir Manchester United demi Dapatkan Harry Kane
Liga Inggris 22 Juni 2023, 15:59
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39