Review: United dan Van Persie Kembali Berlari
Editor Bolanet | 14 April 2013 22:47
Gol cepat Michael Carrick dan eksekusi penalti Van Persie pada babak kedua di Britannia Stadium, Minggu (14/4), membuat United mantap memimpin klasemen dengan 80 poin dari 32 pertandingan. Skuad Sir Alex Ferguson pun untuk sementara kembali unggul 15 poin atas City, yang baru memainkan 31 laga karena harus tampil di semifinal Piala FA.
Kemenangan ini sendiri sudah diperkirakan sejak awal. Pasalnya, Stoke, yang hanya menang sekali dalam 13 laga terakhirnya, diyakini takkan bisa menghentikan akselerasi United untuk segera mengamankan gelar juara liga.
Gol cepat Carrick pada menit ke-4 memanfaatkan kemelut di depan gawang Asmir Begovic seolah menjadi vonis mati bagi Stoke. Tertinggal di menit awal melawan United membuat Stoke kesulitan mengembangkan permainan.
Secara keseluruhan, laga berjalan cukup seimbang. Namun, United lebih pandai memanfaatkan peluang. Pada menit 66, setelah Van Persie dijatuhkan Andy Wilkinson di area terlarang, United menggandakan keunggulan. Van Persie mengambil sendiri penalti tersebut dan sukses mengecoh Begovic dengan golnya yang ke-20 di liga musim ini.
United bisa bernapas lega, begitu juga sang striker timnas Belanda, yang sudah absen mencetak gol untuk Red Devils dalam 10 pertandingan terakhirnya di pentas domestik.
Wayne Rooney bisa saja melebarkan selisih skor, tapi satu shot on target-nya masih dapat dimentahkah oleh Begovic.
Stoke sendiri bukannya tanpa peluang. Akan tetapi, barisan pertahanan United yang dikawal Nemanja Vidic dan Rio Ferdinand begitu sulit ditembus. Selain itu, David de Gea tampil brilian untuk menggagalkan dua peluang Charlie Adam dan satu dari Ryan Shotton. Masuknya eks striker United Michael Owen di menit 77 pun tak terlalu memberi dampak positif bagi kubu tuan rumah.
De Gea menjaga gawang United dari kebobolan, Van Persie mengakhiri puasa golnya, dan United semakin dekat dengan mahkota juara. Sementara itu, Stoke kini hanya berjarak dua anak tangga dari zona merah dengan lima laga mereka yang tersisa.
Susunan pemain Stoke: Begovic; Cameron (Jerome 71' - kuning 86'), Shawcross, Huth, Wilkinson; Shotton, Whelan, Nzonzi, Adam, Walters (Owen 77'); Jones (Crouch 84').
Susunan pemain United: De Gea, Vidic, Evra, Jones, Ferdinand, Kagawa, Carrick, Valencia (kuning 64'), Rooney, Hernandez (Welbeck 78'), Van Persie.
Statistik Stoke - United (via WhoScored)
Shots: 12 - 11
Shots on goal: 3 - 4
Penguasaan bola: 42% - 58%
Pelanggaran: 9 - 9
Corner: 3 - 7
Offside: 0 - 2
Kartu kuning: 1 - 1
Kartu merah: 0 - 0. (bola/gia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kontra City, Lampard Tepikan Sejarah Bagus Chelsea
Liga Inggris 13 April 2013, 22:30 -
'Terry Kini Cuma Pemain Pelapis di Chelsea'
Liga Inggris 13 April 2013, 21:30 -
Jelang Chelsea vs City, Mata Malah Puji Yaya Toure
Liga Inggris 13 April 2013, 20:30 -
Ada Kue Replika FA Cup Jelang Semifinal
Bolatainment 13 April 2013, 19:13 -
Video: Perjalanan ManCity ke Semifinal FA Cup
Video Unik 13 April 2013, 13:06
LATEST UPDATE
-
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19 -
Prancis di Tepi Jurang: Balikkan Defisit 0-2 atau Gugur di Kandang
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:46 -
Matador Butuh Pedang yang Lebih Tajam untuk Jinakkan Oranye
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:32 -
Satu Napas, Satu Tekad: Timnas Indonesia Harus Punya Semangat yang Sama
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:57 -
Garuda, Waspada! Bahrain Bertekad Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39