Review: City Terganjal di St Mary's
Editor Bolanet | 8 Desember 2013 00:20
Tanda-tanda City bakal melenggang mudah sempat terlihat di awal laga kala Sergio Aguero sudah membobol gawang Soton di menit ke-10. Tendangan kaki kirinya dari dalam kotak penalti meneruskan umpan silang Aleksandar Kolarov bersarang tajam di gawang Paulo Gazzaniga.
Setelah unggul satu gol, anak asuh Manuel Pellegrini pun kian mengganas dan menggempur pertahanan tuan rumah. Tetapi tekanan itu tak bertahan lama dengan Soton segera keluar dari pressure dan memberi perlawanan lewat serangkaian serangan balik nan cepat.
Pasukan Mauricio Pochettino bahkan bisa mengambil alih kendali permainan dan balik mengancam pertahanan City yang nampak panik di beberapa situasi. City sendiri hanya sesekali menebar ancaman namun semuanya masih bisa ditangkal tembok pertahanan lawan.
Dan upaya tuan rumah akhirnya membuahkan hasil di penghujung babak pertama lewat gol cantik Pablo Osvaldo. Mengacak-acak barisan belakang City, Osvaldo melepas tendangan melengkung dari sisi kiri luar kotak penalti City ke sudut atas tiang jauh gawang Costel Pantilimon.
Setelah laga babak pertama ditutup dengan skor 1-1, kedua tim kembali coba melanjutkan tempo tinggi permainan di babak kedua. Dan seperti juga di babak pertama, intensitas serangan City begitu tinggi di awal laga namun kemudian menurun seiring jalannya pertandingan.
Tuan rumah kembali mengendalikan jalannya pertandingan di pertengahan babak kedua dan menghujani City dengan serangan gencar. Namun meski mencatat tembakan lebih banyak, efektivitas Soton sangat rendah sehingga tak mampu membahayakan gawang Pantilimon.
Upaya Pellegrini menyuntikkan tenaga di lini serang dengan memasukkan Jesus Navas memberi sedikit perubahan dengan permainan mereka kembali agresif, pun demikian dengan masuknya Edin Dzeko di menit-menit akhir.
Tetapi taktik tersebut tak juga menghasilkan gol kedua hingga pertandingan berakhir. Dengan hasil imbang 1-1 ini, City tertahan di peringkat keempat klasemen sementara Southampton kini bercokol di posisi kedelapan.
Susunan Pemain Southampton
Gazzaniga; Shaw, Lovren, Fonte, Chambers; Ward-Prowse, Cork; Rodriguez, Davis (Reed 90'), Lallana (Ramirez 85') ; Osvaldo (Lambert 77')
Susunan Pemain Manchester City
Pantilimon; Kolarov, Demichelis, Kompany, Zabaleta; Nasri, Yaya Toure (Dzeko 79'), Fernandinho, Milner (Garcia 62'); Aguero, Negredo (Navas 62') (bola/row)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ramalan Bursa Taruhan EPL Matchday 15
Liga Inggris 7 Desember 2013, 12:55 -
Pellegrini: Kontrak Pantilimon? Nanti Dulu
Liga Inggris 7 Desember 2013, 12:49 -
Pellegrini: Aguero Lewati Suarez
Liga Inggris 7 Desember 2013, 12:05 -
Kontra Bayern Munich, Man City Harapkan David Silva
Liga Inggris 7 Desember 2013, 00:46 -
Kompany Masih Sedikit Trauma Setelah Cedera
Liga Inggris 6 Desember 2013, 20:05
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39