Respect! Manchester City Turut Apresiasi Aksi Inspiratif Marcus Rashford

Serafin Unus Pasi | 17 Juni 2020 16:40
Respect! Manchester City Turut Apresiasi Aksi Inspiratif Marcus Rashford
Penyerang Manchester United, Marcus Rashford (c) AP Photo

Bola.net - Rivalitas hanya 90 menit di atas lapangan nampaknya tepat menggambarkan sikap yang diambil Manchester City. Klub Premier League itu secara terang-terangan memuji aksi inspiratif yang dilakukan striker klub rival, Marcus Rashford baru-baru ini.

Beberapa hari terakhir, nama Rashford memang kerap menjadi bahan pembicaraan di Inggris. Striker Manchester United itu mendesak Pemerintah Inggris untuk melanjutkan program makan gratis untuk anak-anak sekolah di Inggris, di mana program ini sempat terhenti karena pandemi virus corona.

Advertisement

Upaya Rashford itu akhirnya membuahkan hasil. Kemarin, Selasa (17/6) Perdana Menteri Inggris berubah pikiran dan berencana melanjutkan program makan siang gratis itu dalam waktu dekat ini.

Keberhasilan Rashford ini menuai banyak pujian. Baik tokoh sepakbola, tokoh politik, dan masyarakat biasa mengapresiasi perjuangan Rashford tersebut.

1 dari 3 halaman

Manchester City Ikut Mengapresiasi

Aksi inspiratif yang dilakukan Rashford itu tidak luput dari perhatian klub rivalnya, Manchester City.

Seakan lupa terhadap rivalitas kedua klub, Manchester City juga memuji keberhasilan Rashford meyakinkan Pemerintah Inggris untuk melanjutkan program makan gratis tersebut.

"Aksi yang fantastis @MarcusRashford, kamu membuat Manchester Bangga"

2 dari 3 halaman

Direspon Rashford

Rashford pun menyadari bahwa klub rivalnya turut mengapresiasi aksi yang ia lakukan.

Ia juga berterima kasih atas ucapan The Citizens tersebut.

3 dari 3 halaman

Laga Perdana

Manchester City akan melakoni laga perdana mereka di EPL setelah kompetisi kasta tertinggi Inggris itu ditunda sekitar tiga bulan.

Mereka dijadwalkan akan menghadapi Arsenal dini hari nanti.

(Manchester City Official Twitter)