Reece James Dinilai Mampu Bersaing Dengan Trent Alexander-Arnold di Timnas Inggris

Dimas Ardi Prasetya | 10 Juni 2020 22:35
Reece James Dinilai Mampu Bersaing Dengan Trent Alexander-Arnold di Timnas Inggris
Selebrasi Reece James usai bobol gawang Ajax di Liga Champions. (c) AP Photo

Bola.net - Mantan bek Chelsea Mario Melchiot mengklaim Reece James cukup bagus untuk bersaing melawan Trent Alexander-Arnold untuk memperebutkan pos bek kanan di timnas Inggris.

James musim lalu masih 'bersekolah' di Wigan Athletic. Musim ini ia ditarik pulang oleh Frank Lampard ke Stamford Bridge.

Advertisement

James pun mendapatkan kepercayaan dari Lampard untuk bermain di skuat utama Chelsea. Ia mendapat kesempatan menjalani debutnya pada bulan September kemarin.

Sejauh ini, ia telah tampil sebanyak 28 kali bagi Chelsea di semua ajang kompetisi. Ia juga telah menyumbangkan dua gol.

1 dari 2 halaman

Persaingan di Timnas Inggris

Persaingan di Timnas Inggris

Trent Alexander-Arnold (c) AP Photo

Penampilannya yang apik membuat Reece James dijagokan untuk masuk ke timnas Inggris. Mengingat ia sebelumnya juga sudah menjadi bagian dari tim U-21 The Three Lions.

Namun tantangan berat harus dihadapi oleh James. Sebab di sektor bek kanan sudah ada sejumlah nama top.

Ada nama bek kanan Liverpool, Trent Alexander-Arnold. Kemudian ada nama bek Manchester United Aaron Wan-Bissaka dan juga bek Atletico Madrid, Kieran Trippier.

2 dari 2 halaman

Mampu Bersaing

Tentunya, persaingan merebut pos bek kanan di Timnas Inggris akan sulit. Namun demikian, Mario Melchiot merasa Reece James akan mampu bersaing melawan Trent Alexander-Arnold dan dua pemain lainnya.

"Ketika Anda berbicara tentang Alexander-Arnold, saya gembira tentang dirinya dan cara dirinya bermain," akunya pada talkSPORT.

“Ia mengganti permainan dengan sangat nyaman. Wan-Bissaka lebih defensif, tetapi Reece James memiliki kemampuan, ia memiliki kekuatan, ia memiliki kecepatan untuk bersaing dengan orang-orang, dan ia tahu bagaimana cara melakukannya," terangnya.

“Masih ada beberapa hal yang perlu ia tambahkan ke permainannya, tetapi jika ia bisa menjadi pemain reguler dengan Chelsea, ia bisa bersaing dengan dua orang itu dan mengapa ia tidak mau melakukan itu? Itu sebabnya kami bermain sepak bola - untuk bersaing dengan yang terbaik," seru Melchiot.

(talksport)