Redknapp Ingin Liverpool Tampung Cole

Editor Bolanet | 20 Mei 2014 20:22
Redknapp Ingin Liverpool Tampung Cole
Ashley Cole. (c) AFP
- Jamie Redknapp mengklaim bahwa Ashley Cole akan menjadi rekrutan yang bagus buat pada musim panas ini. Pasalnya Liverpool saat ini sedang butuh perbaikan di sektor bek kiri.

Pemain berusia 33 tahun tersebut akan meninggalkan setelah kontraknya berakhir bulan depan. Karena itu eks gelandang The Reds ini mendesak klub agar segera mengamankan jasa Cole.

Di luar kepala saya, Liverpool mungkin butuh bek kiri. Jose Enrique cedera sepanjang musim dan mereka memainkan Jon Flanagan sebagai bek kiri dan Glen Johnson kadang juga di kiri, ujarnya kepada Sky Sports News.

Brendan Rodgers sudah mengenalnya saat Chelsea jadi ini mungkin saja terjadi.

Cole sendiri diberi kesempatan bermain 26 laga di semua ajang kompetisi yang diikuti The Blues musim ini.[initial]

 (sm/ada)