Ramsey Akui Kemenangan Atas Wigan di Luar Rencana

Editor Bolanet | 14 April 2014 08:54
Ramsey Akui Kemenangan Atas Wigan di Luar Rencana
Aaron Ramsey. (c) AFP
- Aaron Ramsey mengakui bahwa kemenangan yang diraih oleh atas Wigan Athletic di semifinal Piala FA (13/04) berjalan di luar rencana.

Awalnya, The Gunners ingin memenangkan laga dalam 90 menit. Namun mereka justru baru bisa menyamakan gol penalti Jordi Gomez di menit-menit akhir melalui Per Mertesacker, sebelum akhirnya lolos ke final melalui babak adu penalti.

Rencana awalnya adalah memenangkan laga dalam 90 menit, namun ada banyak hal yang terjadi dan saya senang kami bisa maju ke partai final, jelas Ramsey menurut laporan The Mirror.

Ini adalah perasaan yang luar biasa. Kami akan menikmati raihan ini sepanjang hari, pungkasnya.

Arsenal akan menghadapi West Ham di kandang sendiri, Rabu tengah pekan ini. [initial]

 (mir/rer)