Pujian Ralf Rangnick untuk Duo McFred: Hampir Sempurna!
Asad Arifin | 6 Desember 2021 12:19
Bola.net - Sering menjadi 'kambing hitam' pada era Ole Gunnar Solskajer, duo Scott McTominay dan Fred mendapat pujian dari Ralf Rangnick. Sang manajer menyebut duo gelandang Manchester United itu nyaris sempurna.
Ralf Rangnick memulai debutnya sebagai manajer United akhir pekan lalu. Dia memimpin United mengalahkan Crystal Palace dengan skor 1-0 pada laga pekan ke-15 Premier League, Minggu (5/12/2021) malam WIB.
Pada duel di Old Trafford itu, tiga poin United ditentukan lewat gol Fred pada menit ke-77. Hasil ini membuat United kini berada di posisi ke-6 klasemen Premier League dengan 24 poin dari 15 laga yang dimainkan.
Puji Duet McFred
McTominay dan Fred acap kali mendapat penilaian negatif dari fans beberapa waktu terakhir. Tapi, keduanya tetap menjadi andalan pada era Solskjaer, Carrick, dan kini Rangnick.
McFred bermain penuh laga melawan Palace. Rangnick pun sangat puas dengan aksi keduanya. Mereka dianggap sangat cocok dengan formasi 4-2-2-2 yang diterapkan Rangnick di United.
"Jika Anda bermain seperti yang kami mainkan hari ini dalam hal intensitas, dan berada di depan, bermain proaktif, dan punya empat pemain di depan Fred dan McTominay -dengan Sanch, Bruno, Rashford, dan Ronaldo, penting untuk punya mereka," kata Rangnick.
"Mereka pemain yang sangat disiplin, proaktif agresif terhadap bola," kata manajer 63 tahun.
Hampir Sempurna
Fred dan McTominay bekerja sangat apik di laga melawan Palace. Mereka solid di lini tengah dan mampu mengendalikan laga. Sebagai nilai tambah, Fred mencetak gol. Rangnick memuji keduanya sangat tinggi.
"McTominay dan Fred hampir sempurna dalam hal bertahan," kata Rangnick.
"Ada satu, dua, atau tiga kesalahan, di babak pertama. Secara keseluruhan, seperti yang saya katakan, tim lain yang menguasai bola, Fred dan McTominay hampir sempurna," katanya.
Angkat Topi untuk Ronaldo
Rangnick memberi pujian pada duet Fred dan McTominay. Lalu, bagaimana dengan Cristiano Ronaldo? Walau tidak mencetak gol, Rangnick melihat pemain 36 tahun itu bekerja dengan baik dan nyetel dengan rencananya.
"Kami selalu berusaha untuk berada di depan. Kami tidak melepaskan itu bahkan pada lima menit terakhir. Pada periode lain, kami berusaha menjauhkan mereka dari gawang kami," katanya.
"Kami ingin bermain dengan dua striker, terutama di posisi tengah. Sementara itu, Cristiano Ronaldo bekerja tanpa bola, angkat topi untuknya," kata eks pelatih RB Leipzig itu.
Klasemen Premier League
Sumber: MEN, BBC Sport
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Wajah Baru MU Bersama Ralf Rangnick: Attacking Fullback, Lini Depan Cair, Bruno Fernandes 'Hilang'!
- Fred: Kemarin Dikritik, Sekarang Dipuji Habis-habisan
- Fred, Pemain Kidal yang Cetak Gol Kemenangan MU dengan Kaki Kanan
- Jika Arsenal Finis Kelima di Premier League Musim Ini, Artinya Sukses atau Gagal?
- Lingard & Martial Menghilang Kontra Palace, Ada Apa Rangnick?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Manchester United vs Crystal Palace: Fred
Liga Inggris 5 Desember 2021, 23:28 -
Hasil Pertandingan Manchester United vs Crystal Palace: Skor 1-0
Liga Inggris 5 Desember 2021, 22:57 -
Nonton Live Streaming MU vs Crystal Palace Hari Ini di Mola TV
Liga Inggris 5 Desember 2021, 20:05 -
Manchester United Temukan Pengganti Pogba, Asalnya dari Aston Villa
Liga Inggris 5 Desember 2021, 18:23
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39