Pujian Erik Ten Hag untuk Casemiro: Dia Buat Manchester United Naik Level
Serafin Unus Pasi | 31 Desember 2022 12:10
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag kembali memberikan pujian kepada Casemiro. Ia menilai sang gelandang bertahan telah memnbuat Manchester United menjadi tim yang lebih baik lagi.
Casemiro resmi membuka lembaran baru dalam karirnya di musim panas kemarin. Ia memilih meninggalkan Real Madrid untuk bergabung dengan Manchester United.
Sempat mengalami kesulitan di awal kedatangannya, Casemiro kini sudah beradaptasi dengan skuat United. Baru-baru ini ia menunjukkan performa yang sangat ciamik sehingga Manchester United bisa menang dengan skor telak 3-0 melawan Nottingham Forest.
Ten Hag sendiri bersyukur timnya bisa mendatangkan Casemiro di musim panas kemarin. "Ya, saya benar-benar gembira Real Madrid memutuskan menjualnya ke United," ujar Ten Hag kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Penuhi Kebutuhan
Ten Hag menyebut sejak awal ia membutuhkan gelandang bertahan baru di timnya. Ia merasa senang bisa mendapatkan gelandang bertahan yang top pada diri Casemiro.
"Sebelum musim ini dimulai, saya sudah menganalisis bahwa tim kami membutuhkan seorang pemain nomor enam, dan dia [Casemiro] berhasil mengisi peran itu dengan sangat baik," sambung Ten Hag.
"Saya juga semakin senang setelah melihat penampilannya di Piala Dunia kemarin. Dia benar-benar tampil dengan luar biasa."
Naikkan Level
Lebih lanjut, Ten Hag bersyukur Casemiro mau bergabung dengan United. Karena ia menilai sang gelandang berhasil meningkatkan level Manchester United menjadi tim yang lebih baik dari sebelumnya.
"Sejak pra musim saya sudah bilang bahwa kami membutuhkan pemain yang tepat, dan kami benar-benar mendapatkan pemain seperti itu," lanjut Ten Hag.
"Saya sangat senang Manchester United bisa memiliki pemain sepertinya. Karena dia telah menaikkan level Manchester United," imbuhnya.
Laga Berikutnya
Manchester United sendiri dijadwalkan akan kembali bermain di Premier League pada malam ini.
Setan Merah akan menantang Wolverhampton di Mollineux Stadium.
Klasemen Premier League
(MUTV)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pep Guardiola Ingatkan Timnya Untuk Tidak Terlena Sebagai Juara Bertahan!
Liga Inggris 30 Desember 2022, 21:49 -
Teemu Pukki Masuk Radar Transfer Manchester United?
Liga Inggris 30 Desember 2022, 21:33 -
Penuhi 2 Syarat Ini, Karim Benzema Bakal Pindah ke Manchester United?
Liga Inggris 30 Desember 2022, 21:18 -
Kabar Buruk MU! Atletico Madrid Batal Lepas Joao Felix
Liga Inggris 30 Desember 2022, 21:08 -
Kabar Baik MU! Harga Mohammed Kudus Gak Terlalu Mahal!
Liga Inggris 30 Desember 2022, 20:58
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39