Puja Puji Thomas Tuchel untuk Timo Werner Si Ciamik
Serafin Unus Pasi | 10 April 2022 08:38
Bola.net - Manajer Chelsea, Thomas Tuchel memberikan kredit khusus kepada Timo Werner usai pertandingan melawan Southampton. Ia menilai penyerang asal Jerman jadi bintang utama di laga ini.
Kemarin malam, Chelsea sukses berpesta di St Mary Stadium. Mereka menghantam sang tuan rumah, Chelsea berhasil menang dengan skor telak 6-0.
Di laga ini, Timo Werner menjadi pemain yang tampil ciamik di laga ini. Ia berhasil membuat banyak peluang apik plus mencetak mengemas dua gol di laga ini.
Tuchel mengaku puas dengan performa Werner di laga ini. "Dia tampil dengan apik hari ini," buka Tuchel kepada laman resmi Chelsea.
Baca komentar lengkap sang striker di bawah ini.
Sistem Sempurna
Tuchel menyebut bahwa ada rahasia mengapa Werner bisa tamp0il gacor di laga ini. Ia menyebut sang striker ditopang dengan sitem yang tpeat sehingga ia bisa tampil tokcer di laga ini.
"Kami memutuskan bermain dengan skema dua striker dan ini adalah posisi favoritnya, terutama ketika melawan tim yang melakukan pressing tinggi,"
"Koneksinya dengan Kai, Mason, dan Kova sangat bagus. Dia senang bermain dengan mereka semua karena mereka bisa mencarikan ruang untuknya,"
Pemain Krusial
Tuchel juga menyebut ia sangat puas dengan performa Werner di laga ini. Ia menyebut sang striker telah membuktikan bahwa ia memang layak memperkuat Chelsea.
"Skema kami hari ini dirancang agar Timo bisa mengeluarkan performa terbaiknya, dan ia tidak menyerah dan menunjukkan performa terbaiknya,"
"Ia membuktikan bahwa ia masih menjadi pemain yang penting bagi tim ini. Ia membuktikan itu hari ini," ujarnya.
Kokoh
Kemenangan melawan Southampton ini membuat Chelsea semakin kokoh di peringkat tiga klasemen sementara EPL.
The Blues kini sudah mengoleksi 62 poin, unggul lima poin dari Tottenham di peringkat empat.
Klasemen Premier League
(Chelsea FC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Southampton vs Chelsea: Mason Mount
Liga Inggris 9 April 2022, 23:35 -
Hasil Pertandingan Southampton vs Chelsea: 0-6
Liga Inggris 9 April 2022, 22:50 -
Data dan Fakta Premier League: Southampton vs Chelsea
Liga Inggris 9 April 2022, 09:03 -
Ambil Aja! Gelandang Chelsea Ini Dirasa Bakal Cocok Main di Liverpool
Liga Inggris 8 April 2022, 23:25
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39