Puel: Guardiola Konsisten Dengan Filosofinya

Editor Bolanet | 22 Oktober 2016 17:10
Puel: Guardiola Konsisten Dengan Filosofinya
Josep Guardiola (c) AFP
- Pelatih Southampton, Claude Puel mengaku tidak sabar untuk berhadapan dengan Josep Guardiola pada besok malam. Puel menyebut ia sudah siap untuk menghadapi Guardiola dan Filosofi sepakbolanya pada pertandingan nanti.


Guardiola sendiri tengah berada dalam situasi yang cukup sulit jelang pertandingan kontra Southampton malam nanti. Kubu The Citizens belum merasakan kemenangan dalam empat pertandingan terakhir di semua ajang sehingga banyak yang mulai mencibir gaya bermain Guardiola.


Puel sendiri percaya bahwa hanya masalah waktu saja sebelum Manchester City kembali bersinar di bawah filosofi Guardiola. Saya pernah berhadapan dengan Pep di awal karirnya sebagai manajer, dan setahu saya ia tidak pernah mengubah filosofi bermainnya beber Puel kepada Sportsmole.


Saya rasa sangat normal baginya untuk tetap melanjutkan filosofinya dan ia sudah mencobanya di Spanyol dan Jerman sebelum di Inggris. Dia adalah orang yang tepat untuk memainkan permainan tersebut dan sangat menyenangkan bisa berhadapan dengan timnya tandas pelatih 55 tahun tersebut.[initial]


 (sm/dub)