Publik Inggris Diminta Berhenti Ganggu Dele Alli
Rero Rivaldi | 8 September 2017 11:00
Bola.net - - Karl Robinson mengatakan bahwa kehebohan soal insiden jari tengah Dele Alli sudah berada di luar kendali dan harus dilupakan dengan cepat.
Alli menyebabkan kontroversi ketika Inggris menang 2-1 atas Slovakia di awal pekan, ketika ia tertangkap kamera melakukan gestur tak pantas di Wembley.
Wasit Clement Turpin berpikir bahwa dia yang menjadi sasaran gestur Alli, namun gelandang dan manajer Gareth Southgate mengatakan bahwa itu adalah lelucon yang ditujukan pada Kyle Walker.
Jamie Vardy mengatakan bahwa insiden tersebut tak ada artinya, dan Robinson juga membela pemain 21 tahun, yang ia beri kesempatan debut di MK Dons.
Saya muak dengan orang-orang yang mengkritiknya. Biarkan dia sendiri. Anak ini hanya ingin bermain sepakbola. Apa yang dia lakukan mungkin memang salah, namun anggap itu seperti ketika ada anak yang bermain di lapangan sekolahnya. Begitulah dia, tutur Robinson di FFT.
Meski memang, momennya tidak tepat. Dia membuat satu atau dua kesalahan dan semua orang di negeri ini begitu bernafsu untuk menjatuhkannya.
Dia suda melakukan apa yang ia lakukan dan dia sudah belajar. Saya akan selalu mendukungnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bagi Pemain, Tottenham Lebih Berprospek Daripada Arsenal
Liga Inggris 7 September 2017, 14:44 -
Menolak Pindah, Pemain Ini Akan Dibekukan Tottenham
Liga Inggris 7 September 2017, 12:20 -
Insiden Jari Tengah, Wright Sebut Dele Alli Naif
Piala Dunia 7 September 2017, 12:00 -
Aurier Bantah ke Tottenham Karena Uang
Liga Inggris 7 September 2017, 10:20 -
Aurier Merasa Tak Dihormati di PSG
Liga Eropa Lain 7 September 2017, 10:10
LATEST UPDATE
-
Manchester United Resmi Ubah Nama Patrick Dorgu di Daftar Pemain Mereka
Liga Inggris 25 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia vs Bahrain, Klik di Sini!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44