EPL Tentukan Jadwal Baru untuk Laga Tunda Burnley vs Man United dan Man City vs Aston Villa
Richard Andreas | 1 Januari 2021 00:30
Bola.net - Premier League telah menentukan jadwal baru untuk duel tunda September 2020 kemarin, yang terkait dengan Manchester United dan Manchester City.
Awal musim 2020/21 duo Manchester ini sempat tertunda karena laju mereka di kompetisi Eropa musim lalu. MU mencapai semifinal Liga Europa, sedangkan Man City dihentikan Lyon di babak delapan besar.
Perjuangan keduanya di Eropa baru tuntas pada pertengahan Agustus, yang berarti hanya ada waktu singkat mempersiapkan diri menyambut musim baru Premier League di pekan kedua September.
Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Lewatkan pekan pertama
MU seharusnya bermain kontra Burnley pada pekan pertama, Man City melawan Aston Villa. Namun, kedua tim diberi waktu istirahat ekstra dan baru mulai bertanding pada 19 dan 21 September.
Nahasnya MU kalah 1-3 dari Crystal Palace, sedangkan Man City menghajar Wolves dengan skor yang sama. Sampai sekarang, kedua tim masih menyimpan satu pertandingan.
Dikarenakan jadwal yang terlalu padat di tengah pandemi virus corona ini, hanya sedikit kesempatan untuk memainkan laga tunda.
Untungnya, Kamis (31/12/2020) malam WIB kemarin, pihak Premier League telah mengonfirmasi jadwal baru untuk dua laga ini.
Tentukan persaingan
MU akan menyambangi Burnley pada 13 Januari 2021. Jaminan laga seru karena MU saat ini ada di peringkat kedua klasemen sementara, sedangkan Burnley berjuang keras menjauh dari zona degradasi.
Lalu duel Man City vs Aston Villa akan dimainkan pada 21 Januari 2021. Juga laga seru, Aston Villa merupakan salah satu kuda hitam di Premier League musim ini.
- Burnley vs Man United, 13 Januari 2021, 03.15 WIB
- Man City vs Aston Villa, 21 Januari 2021, 03.15 WIB
Tentu yang paling menarik adalah laga Burnley vs MU. Andai posisi di klasemen sama seperti saat ini, MU bisa menyamai jumlah poin Liverpool di puncak klasemen andai berhasil menang atas Burnley.
Persaingan di papan atas bakal ketat, sekarang MU jadi salah satu penantang gelar.
Sumber: Premier League
Baca ini juga ya!
- Mikel Arteta Buka-bukaan Soal Rencana Arsenal di Bursa Transfer Januari
- 'Liverpool Menatap Manchester United dengan Kekhawatiran'
- Bukan Cuma Klopp, Thiago Alcantara Juga Membuat Legenda Liverpool Terkesima
- Jangan Berharap Ketinggian, Enam Besar Sudah Paling Realistis Buat Arsenal
- Manchester United vs Aston Villa: Solskjaer Unggul Prestasi, Smith Menang Pengalaman
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Chelsea vs Manchester City 3 Januari 2021
Liga Inggris 31 Desember 2020, 16:26 -
Kasus Covid-19 Kian Menjadi-jadi, Premier League Bakal Libur 2 Pekan?
Liga Inggris 30 Desember 2020, 03:00 -
PR Besar Manchester United: Perbaiki Performa di Kandang Sendiri
Liga Inggris 29 Desember 2020, 19:33 -
Kaleidoskop Premier League 2020: Liverpool Berjaya, Manchester United Masih Meraba-Raba
Liga Inggris 29 Desember 2020, 17:30 -
Gawat! Separuh Skuad Manchester City Positif Covid-19?
Liga Inggris 29 Desember 2020, 15:06
LATEST UPDATE
-
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39