Prediksi Wolverhampton vs Liverpool 4 Desember 2021
Gia Yuda Pradana | 3 Desember 2021 18:03
Bola.net - Liverpool akan bertandang ke markas Wolverhampton pada pekan ke-15 Liga Inggris atau Premier League 2021/22, Sabtu 4 Desember 2021. Pertandingan di Molineux Stadium ini dijadwalkan kick-off 22:00 WIB.
Liverpool sedang panas-panasnya. Dalam empat pertandingan terakhir di semua kompetisi, Liverpool berturut-turut menumbangkan Arsenal 4-0, Porto 2-0, Southampton 4-0, dan Everton 4-1.
Mohamed Salah juga on fire. Dia mencetak 10 gol dan lima assist dalam 10 penampilan terakhirnya untuk Liverpool di semua kompetisi.
Di lain pihak, Wolverhampton sedang kesulitan mencetak gol. Dalam dua laga terakhir mereka di Premier League, yakni melawan Norwich dan Burnley, Wolverhampton selalu meraih hasil seri 0-0.
Wolverhampton tak terkalahkan dalam empat laga kandang terakhirnya di Premier League. Mereka bukan lawan yang mudah. Namun, Liverpool sepertinya masih sulit untuk dibendung.
Perkiraan Susunan Pemain
Wolverhampton (3-4-3): Sa; Saiss, Coady, Kilman; Ait-Nouri, Moutinho, Neves, Semedo; He-Chan, Jimenez, Traore.
Pelatih: Bruno Lage.
Info skuad: Neto (cedera), Bueno (cedera), Jonny (cedera), Wolly (cedera), Mosquera (cedera), Podence (meragukan), Marcal (Covid).
Liverpool (4-3-3): Alisson; Robertson, van Dijk, Matip, Alexander-Arnold; Thiago, Fabinho, Henderson; Mane, Jota, Salah.
Pelatih: Jurgen Klopp.
Info skuad: Firmino (cedera), Elliott (cedera), Jones (cedera), Keita (meragukan), Gomez (meragukan).
Head-to-Head dan Performa
Head-to-Head di Premier League
- Pertemuan: 14
- Wolverhampton menang: 1
- Gol Wolverhampton: 4
- Imbang: 2
- Liverpool menang: 11
- Gol Liverpool: 24.
5 Pertemuan Terakhir
- 16-03-2021 Wolverhampton 0-1 Liverpool (EPL)
- 07-12-2020 Liverpool 4-0 Wolverhampton (EPL)
- 24-01-2020 Wolverhampton 1-2 Liverpool (EPL)
- 29-12-2019 Liverpool 1-0 Wolverhampton (EPL)
- 12-05-2019 Liverpool 2-0 Wolverhampton (EPL).
5 Pertandingan Terakhir Wolverhampton (M-K-M-S-S)
- 02-11-21 Wolverhampton 2-1 Everton (EPL)
- 06-11-21 Palace 2-0 Wolverhampton (EPL)
- 20-11-21 Wolverhampton 1-0 West Ham (EPL)
- 27-11-21 Norwich 0-0 Wolverhampton (EPL)
- 02-12-21 Wolverhampton 0-0 Burnley (EPL).
5 Pertandingan Terakhir Liverpool (K-M-M-M-M)
- 07-11-21 West Ham 3-2 Liverpool (EPL)
- 21-11-21 Liverpool 4-0 Arsenal (EPL)
- 25-11-21 Liverpool 2-0 Porto (UCL)
- 27-11-21 Liverpool 4-0 Southampton (EPL)
- 02-12-21 Everton 1-4 Liverpool (EPL).
Statistik dan Prediksi Skor
- Wolverhampton cuma kalah 1 kali dalam 9 laga terakhirnya di Premier League (M5 S3 K1).
- Wolverhampton selalu clean sheet (tak kebobolan) dalam 3 laga terakhirnya di Premier League.
- Selalu tercipta maksimal 2 gol dalam 4 laga terakhir Wolverhampton di Premier League.
- Wolverhampton tak terkalahkan dalam 4 laga kandang terakhirnya di Premier League (M3 S1 K0): 2-1 vs Newcastle, 2-1 vs Everton, 1-0 vs West Ham, 0-0 vs Burnley.
- Liverpool selalu menang dan selalu mencetak 4 gol dalam 3 laga terakhirnya di Premier League: Liverpool 4-0 Arsenal, Liverpool 4-0 Southampton, Everton 1-4 Liverpool.
- Liverpool selalu mencetak minimal 2 gol dalam 11 laga terakhirnya di Premier League.
- Selalu tercipta minimal 3 gol dalam 11 laga terakhir Liverpool di Premier League.
- Liverpool selalu mencetak minimal 3 gol dalam 6 dari 7 laga tandang terakhirnya di Premier League.
- Liverpool selalu menang dalam 9 laga terakhirnya melawan Wolverhampton di Premier League.
- Liverpool mencatatkan 7 clean sheet dalam 9 laga terakhirnya melawan Wolverhampton di Premier League.
Prediksi skor akhir: Wolverhampton 0-2 Liverpool.
Klasemen Premier League 2021/22
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Chelsea Kesalip! Liverpool Sudah Buka Obrolan dengan Ronald Araujo
- MU dan Juve Lewat, Zakaria Maunya Gabung Liverpool
- Cetak Dua Gol Lawan Everton, Mohamed Salah Brilian dan Luar Biasa!
- Perasaan Jordan Henderson Usai Cetak Gol Perdana di Derby Merseyside
- 5 Pelajaran dari Laga Everton vs Liverpool: The Reds dan Mohamed Salah Lagi Bagus-Bagusnya
- Agostina Scalise, Jurnalis dan Presenter Cantik Argentina yang juga Istri Pesepak Bola
- Keyla Alves, Pevoli Aduhai dari Brasil
- Neta Alchimister: Ketika sang Supermodel Jatuh ke Pelukan Seorang Pesepak Bola
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi BRI Liga 1: Persela Lamongan vs PSM Makassar 2 Desember 2021
Bola Indonesia 2 Desember 2021, 08:38 -
Prediksi BRI Liga 1: Persipura Jayapura vs Bhayangkara FC 2 Desember 2021
Bola Indonesia 2 Desember 2021, 08:29 -
Prediksi Manchester United vs Arsenal 3 Desember 2021
Liga Inggris 1 Desember 2021, 10:01 -
Prediksi Everton vs Liverpool 2 Desember 2021
Liga Inggris 30 November 2021, 16:08 -
Prediksi Aston Villa vs Manchester City 2 Desember 2021
Liga Inggris 30 November 2021, 16:07
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39