Prediksi West Ham vs Manchester United 11 Mei 2018
Gia Yuda Pradana | 9 Mei 2018 13:58
Bola.net - - West Ham belum pernah meraih dua kemenangan beruntun di Premier League sejak Januari 2017. Sementara lawan mereka, Manchester United belum pernah menelan dua kekalahan beruntun di liga sejak Mei 2017.
Akhir pekan lalu, West Ham menang 2-0 atas tuan rumah Leicester City lewat gol-gol Joao Mario dan Mark Noble, setelah tanpa kemenangan dalam empat laga sebelumnya. Kemenangan itu sekaligus memastikan pasukan David Moyes bertahan di Premier League.
United sebaliknya. Anak-anak asuh Jose Mourinho kalah 0-1 di kandang Brighton, setelah dalam dua pertandingan liga sebelumnya meraih kemenangan beruntun atas Bournemouth (2-0) dan Arsenal (2-1).
Di Premier League musim ini, United selalu menang setelah kalah. Red Devils sudah enam kali melakukannya.
Setelah kalah 1-2 lawan Huddersfield (pekan ke-9), United mengalahkan Tottenham 1-0. Setelah kalah 0-1 lawan Chelsea (pekan ke-11), United mengalahkan Newcastle 4-1. Setelah kalah 1-2 lawan Manchester City (pekan ke-16), United mengalahkan Bournemouth 1-0.
Setelah kalah 0-2 lawan Tottenham (pekan ke-25), United mengalahkan Huddersfield 2-0. Setelah kalah 0-1 lawan Newcastle (pekan ke-27), United mengalahkan Chelsea 2-1. Setelah kalah 0-1 lawan West Brom (pekan ke-33), United mengalahkan Bournemouth 2-0.
Akhir pekan lalu, United takluk di kandang Brighton. Akankah West Ham, di London Stadium, jadi korban kebangkitan mereka?
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
West Ham (3-4-2-1): Hart; Cresswell, Ogbonna, Rice; Masuaku, Noble, Kouyate, Zabaleta; Lanzini, Mario; Arnautovic.
Info skuat: Pedro Obiang (cedera), Winston Reid (cedera), Sam Bryan (cedera), Michail Antonio (cedera), James Collins (meragukan).
United (4-3-3): De Gea; Young, Lindelof, Smalling, Valencia; Pogba, Matic, Herrera; Sanchez, Rashford, Lingard.
Info skuat: Sergio Romero (meragukan), Romelu Lukaku (meragukan), Phil Jones (meragukan).
HEAD TO HEAD (5 PERTEMUAN TERAKHIR)
13-08-2017 United 4-0 West Ham (EPL)
03-01-2017 West Ham 0-2 United (EPL)
01-12-2016 United 4-1 West Ham (Piala Liga)
27-11-2016 United 1-1 West Ham (EPL)
11-05-2016 West Ham 3-2 United (EPL).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR WEST HAM
08-04-2018 Chelsea 1-1 West Ham (EPL)
17-04-2018 West Ham 1-1 Stoke (EPL)
22-04-2018 Arsenal 4-1 West Ham (EPL)
29-04-2018 West Ham 1-4 City (EPL)
05-05-2018 Leicester 0-2 West Ham (EPL).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR UNITED
15-04-2018 United 0-1 West Brom (EPL)
19-04-2018 Bournemouth 0-2 United (EPL)
21-04-2018 United 2-1 Tottenham (FA Cup)
29-04-2018 United 2-1 Arsenal (EPL)
05-05-2018 Brighton 1-0 United (EPL).
PREDIKSI SKOR
West Ham hanya kalah dua kali dalam delapan laga kandang terakhirnya di Premier League (M3 S3 K2).
Dengan kepastian terbebas dari ancaman degradasi, West Ham tentu lebih percaya diri dalam menatap laga ini.
Namun United biasanya mampu langsung bangkit dan meraih kemenangan setelah kalah di laga sebelumnya. Kali ini pun United punya peluang untuk kembali melakukannya.
Prediksi skor akhir: West Ham 1-2 Manchester United.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 7 Mei 2018
Liga Spanyol 6 Mei 2018, 08:00 -
Prediksi Cagliari vs AS Roma 7 Mei 2018
Liga Italia 6 Mei 2018, 07:00 -
Prediksi Arsenal vs Burnley 6 Mei 2018
Liga Inggris 6 Mei 2018, 06:00 -
Prediksi Chelsea vs Liverpool 6 Mei 2018
Liga Inggris 4 Mei 2018, 16:30 -
Prediksi Manchester City vs Huddersfield Town 6 Mei 2018
Liga Inggris 4 Mei 2018, 15:30
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39