Prediksi West Ham vs Manchester City 28 Oktober 2021

Gia Yuda Pradana | 26 Oktober 2021 16:04
Prediksi West Ham vs Manchester City 28 Oktober 2021
Pemain Manchester City, Riyad Mahrez dan pelatih Josep Guardiola (c) AP Photo

Bola.net - Juara bertahan Manchester City akan main tandang melawan West Ham di putaran keempat Piala Liga Inggris/EFL Cup atau Carabao Cup 2021/22, Kamis (28/10/2021). Pertandingan di London Stadium ini dijadwalkan kick-off 01:45 WIB.

Di putaran sebelumnya, West Ham mengalahkan rival sekota Manchester City, yakni Manchester United. Anak-anak asuh David Moyes menang 1-0 di Old Trafford lewat gol tunggal Manuel Lanzini.

Advertisement

Sementara itu, Manchester City mengawali langkahnya di kompetisi ini dengan membantai Wycombe 6-1 di Etihad Stadium. Tim besutan Josep Guardiola itu menang lewat gol-gol Kevin De Bruyne, Riyad Mahrez (2), Phil Foden, Ferran Torres, dan Cole Palmer.

Di Premier League akhir pekan kemarin, Manchester City menumbangkan tuan rumah Brighton 4-1 lewat gol-gol Ilkay Gundogan, Phil Foden (2), dan Riyad Mahrez. West Ham menaklukkan Tottenham 1-0 di London Stadium lewat gol tunggal Michail Antonio.

Dengan hasil itu, berarti Manchester City maupun West Ham sama-sama memenangi ketiga pertandingan terakhir di semua kompetisi. Duel mereka nanti pun sepertinya bakal berlangsung cukup sengit.

1 dari 3 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Perkiraan Susunan Pemain

Pelatih West Ham, David Moyes (c) AP Photo

West Ham (4-2-3-1): Areola; Cresswell, Diop, Dawson, Fredericks; Soucek, Rice; Fornals, Lanzini, Bowen; Antonio.

Pelatih: David Moyes.

Info skuad: Coufal (meragukan), Kral (meragukan).

Manchester City (4-3-3): Steffen; Zinchenko, Ake, Stones, Egan-Riley; Palmer, Fernandinho, De Bruyne; Grealish, Jesus, Mahrez.

Pelatih: Josep Guardiola.

Info skuad: Delap (cedera), Ferran Torres (cedera), Sterling (meragukan).

2 dari 3 halaman

Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head dan Performa

West Ham di Premier League 2021/22 (c) AP Photo

5 Pertemuan Terakhir

  • 27-02-2021 Man City 2-1 West Ham (EPL)
  • 24-10-2020 West Ham 1-1 Man City (EPL)
  • 20-02-2020 Man City 2-0 West Ham (EPL)
  • 10-08-2019 West Ham 0-5 Man City (EPL)
  • 28-02-2019 Man City 1-0 West Ham (EPL).

5 Pertandingan Terakhir West Ham (M-K-M-M-M)

  • 01-10-21 West Ham 2-0 Rapip Vienna (UEL)
  • 03-10-21 West Ham 1-2 Brentford (EPL)
  • 17-10-21 Everton 0-1 West Ham (EPL)
  • 22-10-21 West Ham 3-0 Genk (UEL)
  • 24-10-21 West Ham 1-0 Tottenham (EPL).

5 Pertandingan Terakhir Manchester City (K-S-M-M-M)

  • 29-09-21 PSG 2-0 Man City (UCL)
  • 03-10-21 Liverpool 2-2 Man City (EPL)
  • 16-10-21 Man City 2-0 Burnley (EPL)
  • 19-10-21 Club Brugge 1-5 Man City (UCL)
  • 23-10-21 Brighton 1-4 Man City (EPL).
3 dari 3 halaman

Statistik dan Prediksi Skor

Statistik dan Prediksi Skor

Selebrasi Kevin De Bruyne usai mencetak gol di laga Man City vs Wycombe, Carabao Cup 2021/22 (c) AP Photo

West Ham selalu menang tanpa kebobolan dalam 3 laga terakhirnya di semua kompetisi.

West Ham menang 7 kali dan kalah 2 kali dalam 9 laga terakhirnya di semua kompetisi (M7 S0 K2).

West Ham selalu bisa mencetak gol dalam 7 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi.

Man City selalu menang dengan margin minimal 2 gol dalam 3 laga terakhirnya di semua kompetisi.

Man City cuma mencatatkan 1 clean sheet dalam 5 laga terakhirnya di semua kompetisi.

Man City selalu mencetak minimal 2 gol dalam 3 laga tandang terakhirnya di semua kompetisi.

Man City tak terkalahkan dalam 12 laga terakhirnya melawan West Ham di semua kompetisi, menang 10 kali (M10 S2 K0).

Prediksi skor akhir: West Ham 1-2 Manchester City.