Prediksi West Bromwich Albion vs Liverpool 15 Mei 2016

Editor Bolanet | 13 Mei 2016 15:51
Prediksi West Bromwich Albion vs Liverpool 15 Mei 2016
Preview West Brom Vs Liverpool (c) Bola.Net
- Setelah melalui musim yang cukup panjang, akhirnya Kompetisi Premier League Inggris akan menggelar pertandingan terakhirnya pada akhir pekan ini. Sebanyak 10 pertandingan akan digelar bersama-sama untuk menutup perjalanan musim kompetisi 2015/2016. Salah satu pertandingan akhir musim ini akan digelar di The Hawthorns, di mana klub asal Merseyside Liverpool akan menantang sang tuan rumah West Bromwich Albion pada hari Minggu (15/5) malam nanti.


Musim ini menjadi salah satu musim yang cukup melelahkan bagi perjalanan Liverpool. Sempat mengalami pasang surut performa, hingga pergantian manajer pada bulan Oktober silam membuat klub yang bermarkas di Anfield ini tampil kurang maksimal selama musim ini. Alhasil mereka hanya mampu menempati peringkat ke 8 klasemen sementara Premier League musim ini. Untuk itu demi mengakhiri musim yang cukup melelahkan ini, The Reds akan mengincar kemenangan penuh saat bertandang ke markas The Baggies pad aakhir pekan ini.


Hingga pekan ke 37 Premier League musim ini, Liverpool berada di peringkat 8 klasemen Premier League musim ini dengan mengumpulkan 59 poin. Dengan sisa satu pertandingan lagi, sulit rasanya bagi The Reds untuk berlaga ke kompetisi Eropa musim depan melalui posisi mereka di klasemen. Namun masih ada satu kesempatan bagi anak asuh Jurgen Klopp tersebut untuk bermain di Liga Champions, dengan memenangkan partai Final Europa League kontra Sevilla minggu depan.


Partai Final Europa League yang akan digelar di St Jacobs Park pada tanggal 19 Mei mendatang memiliki rentan waktu yang cukup mepet dengan pertandingan terakhir Premier League musim ini. Demi menjaga asa mereka bermain di Eropa musim depan, Jurgen Klopp kemungkinan besar akan menaruh pertandingan kontra The Baggies ini di prioritas kedua setelah pertandingan Final Europa League nanti.


Salah satu akibatnya adalah Klopp kemungkinan besar akan mengistirahatkan sebagian pilar utamanya untuk partai final di Basel nanti. Sebagai gantinya pemain-pemain lapis kedua Liverpool diprediksi akan diturunkan untuk menghadapi anak asuh Toni Pulis. Dengan formasi 4-2-3-1, Christian Benteke kemungkinan akan menjadi ujung tombak The Reds pada laga ini. Di belakangnya, ada tiga gelandang serang muda The Reds yang akan dimainkan Klopp seperti Sheyi Ojo, Cameron Branagan, dan Sergi Canos yang baru pulang dari masa peminjaman di Brentford kemungkinan besar akan mendapat debutnya pada laga ini.


Di lini tengah The Reds, Klopp kemungkinan besar akan memainkan Joe Allen dan Kevin Stewart untuk mengatur tempo permainan, sedangkan Martin Skrtel yang baru saja pulih cedera kemungkinan akan berduet dengan Lucas Leiva di jantung pertahanan The Reds, mengawal gawang Liverpool yang dijaga Simon Mignolet.


Di kubu tuan rumah, Tim besutan Toni Pulis ini berada dalam kondisi yang cukup prima jelang laga ini. Chris Brunt, James Morrison dan Alex Pritchard adalah tiga pemain yang tidak bisa dimainkan Pulis pada laga ini karena masalah cedera. Selebihnya semua pemain West Bromwich Albion bisa diturunkan pada laga ini.


Dengan menggunakan formasi 4-2-3-1, Solomon Rondon akan kembali menjadi kepercayaan Toni Pulis di ujung tombak The Baggies. Di belakangnya, ada McClean, Craig Gardner, dan Jonathan Leko yang akan membantu serangan West Brom, sedangkan Darren Fletcher dan Claudio Yacob akan mengatur serangan The Hoops. Untuk empat pemain bertahan, Pulis kemungkinan akan menurunkan Jonny Evans, Jonas Olsson, Gareth McAuley dan Craig Dawson untuk meredam serangan Liverpool pada laga ini.


Untuk melihat perkiraan susunan pemain, statistik kedua tim, dan prediksi skor silahkan tekan tombol di bawah ini.[initial]
 (bola/dub)

1 dari 3 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Perkiraan Susunan Pemain

West Bromwich Albion (4-2-3-1): Foster; Evans, Olsson, McAuley, Dawson; Fletcher, Yacob; McClean, Gardner, Leko; Rondon

Liverpool (4-2-3-1): Mignolet; Smith, Leiva, Skrtel, Randall; Stewart, Allen; Ojo, Brannagan, Canos; Benteke
2 dari 3 halaman

Statistik Kedua Tim

Statistik Kedua Tim

Head to Head
13-12-2015  Liverpool  2 - 2  West Bromwich Albion (EPL)
25-04-2015  West Bromwich Albion  0 - 0  Liverpool (EPL)
04-10-2014  Liverpool  2 - 1  West Bromwich Albion (EPL)
02-02-2014  West Bromwich Albion  1 - 1  Liverpool (EPL)
26-10-2013  Liverpool  4 - 1  West Bromwich Albion (EPL)

Lima Pertandingan Terakhir West Bromwich Albion (K-K-S-K-S)
16-04-2016  West Bromwich Albion  0 - 1  Watford (EPL)
22-04-2016  Arsenal  2 - 0  West Bromwich Albion (EPL)
26-04-2016  Tottenham Hotspur  1 - 1  West Bromwich Albion (EPL)
30-04-2016  West Bromwich Albion  0 - 3  West Ham United (EPL)
07-05-2016  Bournemouth  1 - 1  West Bromwich Albion (EPL)

Lima Pertandingan Terakhir Liverpool (K-K-M-M-S)
29-04-2016  Villarreal  1 - 0  Liverpool (Europa League)
01-05-2016  Swansea City  3 - 1 Liverpool (Premier League)
06-05-2016  Liverpool  3 - 0  Villarreal (Europa League)
08-05-2016  Liverpool  2 - 0  Watford (Premier League)
12-05-2016  Liverpool  1 - 1  Chelsea (Premier League)
3 dari 3 halaman

Prediksi Skor

Prediksi Skor

Pertandingan ini akan menjadi pertandingan yang cukup penting bagi kedua tim. Pasalnya kedua tim tampil kurang maksimal sepanjang musim ini yang berakibat merosotnya pencapaian mereka di Premier League musim ini. Alhasil kedua tim sama-sama mengincar kemenangan untuk memberi kado yang manis bagi fans di akhir musim ini.

Jika dilihat dari materi pemain, Liverpool sejatinya sedikit lebih unggul daripada West Brom jelang laga ini. Namun jika mengacu pada sejarah pertemuan kedua tim, The Baggies bukanlah tim yang mudah ditaklukan anak asuh Jurgen Klopp tersebut. Belum lagi dengan kemungkinan Klopp akan mengistirahatkan sebagian besar pilar utamanya demi partai final Europa League membuat peta kekuatan kedua tim sedikit berubah pada laga ini.

Bolanet memprediksi pertandingan ini akan dimenangkan oleh Tuan Rumah West Bromwich Albion dengan skor tipis 1-0. Bagaimana prediksi anda Bolaneters? Sampaikan prediksi anda pada kolom komentar