Prediksi Tottenham vs Chelsea 13 Januari 2022
Gia Yuda Pradana | 11 Januari 2022 11:49
Bola.net - Tottenham akan menjamu Chelsea pada leg kedua babak semifinal EFL Cup/Carabao Cup 2021/22, Kamis 13 Januari 2022. Pertandingan di Tottenham Hptspur Stadium ini dijadwalkan kick-off jam 02:45 WIB.
Pada leg pertama di Stamford Bridge, Tottenham takluk 0-2 dari Chelsea. Kai Havertz mencetak satu gol untuk tim besutan Thomas Tuchel, dan Ben Davies mencetak satu gol bunuh diri.
Leg pertama itu sendiri juga menjadi ajang reuni Antonio Conte dengan Chelsea. Juru taktik asal Italia yang pernah membawa Chelsea juara Premier League 2016/17 itu melatih Tottenham sejak 2 November 2021, menggantikan Nuno Espirito Santo yang dipecat.
Setelah duel leg pertama itu, Tottenham dan Chelsea sama-sama turun di ajang FA Cup. Mereka sama-sama menang. Tottenham mengalahkan Morecambe 3-1, sedangkan Chelsea menghantam Chesterfield 5-1.
Sekarang, Tottenham dan Chelsea akan bentrok lagi. Siapakah yang akan lolos untuk menghadapi salah satu dari Liverpool atau Arsenal di final nanti?
Perkiraan Susunan Pemain
Tottenham (3-4-2-1): Lloris; Davies, Dier, Sanchez; Reguilon, Hojbjerg, Skipp, Royal; Moura, Lo Celso; Kane.
Pelatih: Antonio Conte.
Info skuad: Romero (cedera), Heung-Min (cedera), Bergwijn (meragukan).
Chelsea (3-4-2-1): Kepa; Sarr, Silva, Rudiger; Alonso, Kovacic, Saulm Hudson-Odoi; Ziyech, Mount; Lukaku.
Pelatih: Thomas Tuchel.
Info skuad: Chalobah (cedera), James (cedera), Chilwell (cedera), Mendy (Piala Afrika), Silva (meragukan), Kante (meragukan), Azpilicueta (meragukan).
Head-to-Head dan Performa
5 Pertemuan Terakhir
- 06-01-2022 Chelsea 2-0 Tottenham (EFL Cup)
- 19-09-2021 Tottenham 0-3 Chelsea (EPL)
- 05-02-2021 Tottenham 0-1 Chelsea (EPL)
- 29-11-2020 Chelsea 0-0 Tottenham (EPL)
- 30-09-2020 Tottenham 1-1 Chelsea (EFL Cup).
5 Pertandingan Terakhir Tottenham (M-S-M-K-M)
- 26-12-21 Tottenham 3-0 Palace (EPL)
- 28-12-21 Southampton 1-1 Tottenham (EPL)
- 01-01-22 Watford 0-1 Tottenham (EPL)
- 06-01-22 Chelsea 2-0 Tottenham (EFL Cup)
- 09-01-22 Tottenham 3-1 Morecambe (FA Cup).
5 Pertandingan Terakhir Chelsea (M-S-S-M-M)
- 27-12-21 Aston Villa 1-3 Chelsea (EPL)
- 30-12-21 Chelsea 1-1 Brighton (EPL)
- 02-01-22 Chelsea 2-2 Liverpool (EPL)
- 06-01-22 Chelsea 2-0 Tottenham (EFL Cup)
- 09-01-22 Chelsea 5-1 Chesterfield (FA Cup).
Statistik dan Prediksi Skor
- Tottenham cuma menang 4 kali dalam 8 laga terakhirnya di semua kompetisi (M4 S2 K2).
- Tottenham selalu menang dalam 3 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi: 2-1 vs West Ham, 3-0 vs Crystal Palace, 3-1 vs Morecambe.
- Chelsea tak terkalahkan dalam 10 laga terakhirnya di semua kompetisi (M5 S5 K0).
- Chelsea selalu mencetak minimal 2 gol dalam 5 dari 6 laga terakhirnya di semua kompetisi.
- Chelsea cuma mencatatkan 1 clean sheet dalam 5 laga terakhirnya di semua kompetisi.
- Chelsea selalu menang dalam 2 laga tandang terakhirnya di semua kompetisi: 2-0 vs Brentford, 3-1 vs Aston Villa.
- Chelsea tak terkalahkan di waktu normal dalam 9 pertemuan terakhir dengan Tottenham di semua kompetisi (M7 S2 K0).
- Chelsea selalu clean sheet (tak kebobolan) dalam 4 pertemuan terakhir dengan Tottenham di semua kompetisi.
Prediksi skor akhir: Tottenham 1-1 Chelsea.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Chelsea Menang 5-1: Tumben Gak Bikin Deg-degan, tapi Bisa-bisanya Dibobol Tim Kecamatan
- Chelsea 5-1 Chesterfield: Beda Kelas, Lewis Hall Pemain Masa Depan
- Chelsea Bantai Chesterfield, Thomas Tuchel Hepi
- Mainkan Skuat Campuran Lawan Tim Divisi Lima, Begini Penjelasan Bos Chelsea
- Chelsea Oke, Tuchel Dapat Rapor Apik di Bulan Desember
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi BRI Liga 1: Persikabo 1973 vs Persebaya Surabaya 10 Januari 2022
Bola Indonesia 10 Januari 2022, 08:47 -
Prediksi Manchester United vs Aston Villa 11 Januari 2022
Liga Inggris 9 Januari 2022, 08:01 -
Prediksi Lyon vs PSG 10 Januari 2022
Liga Eropa Lain 8 Januari 2022, 11:06 -
Prediksi Inter Milan vs Lazio 10 Januari 2022
Liga Italia 8 Januari 2022, 11:05 -
Prediksi AS Roma vs Juventus 10 Januari 2022
Liga Italia 8 Januari 2022, 11:04
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46 -
Harry Kane: Thomas Tuchel Jauh Berbeda dari Gareth Southgate
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:45 -
Timnas Indonesia dan Momentum yang Hilang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39