Prediksi Merson: Tiga Klub Akan Buru Salah Musim Depan
Yaumil Azis | 16 April 2018 14:42
Bola.net - - Mantan pemain Arsenal, Paul Merson, meyakini bahwa bintang Liverpool, Mohamed Salah, akan menjadi buruan beberapa klub besar di musim depan. Bahkan, ia sendiri telah memperkirakan tiga tim yang menginginkan jasa pemain asal Mesir tersebut.
Salah tampil gemilang di Premier League sejak dirinya diangkut dari AS Roma pada awal musim. Kini, Pemain berusia 25 tahun tersebut menjadi salah satu kandidat terkuat untuk memenangkan gelar PFA Player of the Year bersama bintang Manchester City, Kevin De Bruyne.
Tak hanya itu, torehan gol yang ia bukukan saat ini terbilang cukup fantastis. Dalam 32 penampilannya, ia sukses mencetak 30 gol. Hal tersebut membuatnya jadi salah satu calon pemenang Golden Boots dan sedang bersaing dengan striker Tottenham, Harry Kane.
Torehan luar biasa yang dicatat oleh Salah membuat Merson yakin sang pemain akan menjadi pemain buruan banyak klub besar Eropa di bursa transfer musim panas nanti. Pria berumur 50 tahun tersebut pun mempertanyakan kemampuan Liverpool untuk mempertahankannya.
Bisakah Liverpool menghentikan Barcelona, Juventus, dan Real Madrid mendatangi Salah? Dia akan menjadi buruan, ujar Merson kepada Sky Sports.
Itu akan membuat saya khawatir. Bisakah Liverpool membuatnya bertahan? Liverpool tak ingin menjualnya, tapi uang berbicara, tandasnya.
Salah tak hanya tampil gemilang saat bermain untuk Liverpool musim ini. Di dua musim sebelumnya bersama Roma, ia telah membukukan total 65 penampilan di Serie A serta mencetak 29 gol.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Praet Tak Tertarik Dengan Gosip Juventus
Liga Italia 15 April 2018, 20:51 -
Buffon Soal Michael Oliver: Dia Hanya Bernasip Buruk
Liga Champions 15 April 2018, 10:31 -
Buffon Klarifikasi Pernyataan Soal Insiden Penalti Madrid
Liga Champions 15 April 2018, 10:08 -
Buffon Caci Wasit, Ini Komentar Zidane
Liga Spanyol 15 April 2018, 05:30 -
Zidane Anggap Perdebatan Soal Penalti Sudah Tidak Normal
Liga Spanyol 15 April 2018, 03:30
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39