Prediksi Manchester United vs Liverpool 2 Mei 2021
Gia Yuda Pradana | 30 April 2021 16:07
Bola.net - Peringkat 2 Manchester United (MU) akan menjamu peringkat 6 Liverpool di Old Trafford pada pekan ke-34 Premier League 2020/21, Minggu (2/5/2021). MU tak boleh kalah dalam laga ini.
Jika MU kalah, dan Manchester City mengalahkan tuan rumah Crystal Palace pada Sabtu (1/5/2021), maka MU harus rela melihat rival sekotanya itu mengunci gelar juara.
MU saat ini tertinggal 10 poin (77-67) dari City. Apabila sampai tercipta selisih 13 poin di antara mereka, dengan empat laga tersisa, MU takkan bisa lagi mengejar City.
Motivasi MU untuk meraih kemenangan mungkin sangat besar. Terlebih lagi, anak-anak asuh Ole Gunnar Solskjaer sedang sangat bersemangat usai membantai AS Roma di Old Trafford dengan skor 6-2 melalui gol-gol Bruno Fernandes (2), Edinson Cavani (2), Paul Pogba, dan Mason Greenwood pada leg pertama semifinal Liga Europa.
Sementara itu, di laga terakhirnya, Liverpool hanya bermain imbang 1-1 menjamu Newcastle meski unggul terlebih dahulu melalui gol cepat Mohamed Salah.
Liverpool bukan lawan yang mudah. Namun, jika berkaca pada permainan yang mereka tunjukkan di laga terakhir, MU sepertinya pantas untuk difavoritkan menang.
Perkiraan Susunan Pemain
Manchester United (4-2-3-1): Henderson; Wan-Bissaka, Lindelof, Maguire, Shaw; Fred, Pogba; James, Bruno Fernandes, Greenwood; Rashford.
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer.
Info skuad: Martial (cedera), Jones (cedera).
Liverpool (4-3-3): Alisson; Alexander-Arnold, Kabak, Fabinho, Robertson; Milner, Thiago, Wijnaldum; Salah, Firmino, Mane.
Pelatih: Jurgen Klopp.
Info skuad: Henderson (cedera), Matip (cedera), Gomez (cedera), Kelleher (cedera), Van Dijk (cedera), Phillips (meragukan).
Head-to-Head dan Performa
Head-to-Head di Premier League
- Pertemuan: 57
- Manchester United menang: 28
- Gol Manchester United: 77
- Imbang: 14
- Liverpool menang: 15
- Gol Liverpool: 63.
5 Pertemuan Terakhir
- 25-01-2021 MU 3-2 Liverpool (FA Cup)
- 17-01-2021 Liverpool 0-0 MU (EPL)
- 19-01-2020 Liverpool 2-0 MU (EPL)
- 20-10-2019 MU 1-1 Liverpool (EPL)
- 24-02-2019 MU 0-0 Liverpool (EPL).
5 Pertandingan Terakhir Manchester United (M-M-M-S-M)
- 11-04-21 Tottenham 1-3 MU (EPL)
- 16-04-21 MU 2-0 Granada (UEL)
- 18-04-21 MU 3-1 Burnley (EPL)
- 25-04-21 Leeds 0-0 MU (EPL)
- 30-04-21 MU 6-2 Roma (UEL).
5 Pertandingan Terakhir Liverpool (K-M-S-S-S)
- 07-04-21 Madrid 3-1 Liverpool (UCL)
- 10-04-21 Liverpool 2-1 Aston Villa (EPL)
- 15-04-21 Liverpool 0-0 Madrid (UCL)
- 20-04-21 Leeds 1-1 Liverpool (EPL)
- 24-04-21 Liverpool 1-1 Newcastle (EPL).
Statistik dan Prediksi Skor
MU tak terkalahkan dalam 8 laga kandang terakhirnya melawan Liverpool di semua kompetisi (M4 S4 K0).
MU tak terkalahkan dalam 13 laga terakhirnya di Premier League (M7 S6 K0).
MU selalu menang dalam 4 laga kandang terakhirnya di Premier League.
MU selalu mencetak minimal 2 gol dalam 5 dari 6 laga kandang terakhirnya di Premier League.
MU selalu kebobolan 1 gol dalam 3 dari 4 laga kandang terakhirnya di Premier League.
Liverpool selalu meraih hasil seri 1-1 dalam 2 laga terakhirnya di Premier League.
Liverpool tak terkalahkan dalam 5 laga terakhirnya di Premier League (M3 S2 K0).
Liverpool tak terkalahkan dalam 4 laga tandang terakhirnya di Premier League (M3 S1 K0).
Prediksi skor akhir: Manchester United 2-1 Liverpool.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Manchester United Ingin Bajak Bek Villarreal Ini Sebelum Euro 2020
- Angka-angka Menarik di Semifinal Liga Europa, Ada Fernandes dan Cavani Juga Loh
- Cerita Chris Smalling di Old Trafford: Datang Lantang, Pulang Terguncang
- Sisi Kapten Harry Maguire Keluar, Berteriak Kepada Wasit Saat Menunjuk Titik Putih
- Catatan Manchester United vs AS Roma: 6 Gol yang Menyamai Rekor 57 Tahun Lalu
- Tentang Trio Bruno Fernandes, Paul Pogba, dan Edinson Cavani yang Bantai AS Roma
- Bruno Fernandes: Target Saya Cetak Lebih dari 32 Gol dan Gelar Juara
- Manchester United 6-2 AS Roma: Dominasi Total Setan Merah
- Dibantai Manchester United, Paulo Fonseca: AS Roma Alami Masalah Psikologis
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Chelsea vs Fulham 1 Mei 2021
Liga Inggris 29 April 2021, 16:07 -
Prediksi Crotone vs Inter Milan 1 Mei 2021
Liga Italia 29 April 2021, 16:05 -
Prediksi Elche vs Atletico Madrid 1 Mei 2021
Liga Spanyol 29 April 2021, 16:03 -
Prediksi Crystal Palace vs Manchester City 1 Mei 2021
Liga Inggris 29 April 2021, 16:01 -
Prediksi Villarreal vs Arsenal 30 April 2021
Liga Eropa UEFA 28 April 2021, 16:03
LATEST UPDATE
-
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02 -
Masa Depan Luka Modric: Impian Pensiun di Real Madrid
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:00 -
Alexander Isak vs Julian Alvarez: Siapa yang Cocok untuk Liverpool?
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:45 -
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39