Prediksi Manchester United vs Chelsea 11 Agustus 2019

Gia Yuda Pradana | 9 Agustus 2019 20:11
Prediksi Manchester United vs Chelsea 11 Agustus 2019
Premier League, Manchester United vs Chelsea (c) Bola.net

Bola.net - Duel kompetitif Manchester United (MU) kontra Chelsea kali ini cukup spesial. Untuk pertama kalinya, duel ini akan dipimpin oleh dua manajer yang merupakan mantan pemain di klub masing-masing.

MU akan menjamu Chelsea di Old Trafford pada pekan perdana Premier League 2019/20, Minggu (11/8/2019).

Advertisement

Ini akan menjadi musim penuh pertama MU bersama Ole Gunnar Solskjaer. Laga pertamanya adalah laga kandang melawan Chelsea, yang mulai musim ini ditangani oleh Frank Lampard.

Musim lalu, MU finis peringkat 6, tiga tingkat di bawah Chelsea. MU 'cuma' bisa lolos ke Liga Europa, sedangkan Chelsea maju ke Liga Champions.

Musim ini, MU maupun Chelsea sama-sama menginginkan prestasi yang lebih baik. Start terbaik berupa tiga poin diincar. Duel sengit di Old Trafford pun sepertinya takkan terhindarkan.

Salah satu dasarnya adalah fakta bahwa MU dan Chelsea telah memenangi laga-laga pekan pembuka lebih banyak daripada tim-tim lain di Premier League. Catatannya adalah 18 kali untuk MU, dan 17 kali untuk Chelsea.

Musim lalu, mereka bermain seri di tempat ini. Akankah itu terulang kembali?

Scroll terus ke bawah untuk melihat perkiraan susunan pemain, head-to-head, performa, statistik dan prediksi skor Manchester United vs Chelsea.

1 dari 3 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Perkiraan Susunan Pemain

Ole Gunnar Solskjaer dan Harry Maguire (c) MUFC Official

Berikut perkiraan formasi kedua tim versi WhoScored.

Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Shaw, Maguire, Lindelof, Wan-Bissaka; McTominay, Pogba; Rashford, Lingard, James; Martial.

Manajer: Ole Gunnar Solskjaer.

Info skuat: Eric Bailly (cedera), Paul Pogba (meragukan).

Chelsea (4-2-3-1): Arrizabalaga; Emerson, Christensen, Zouma, Azpilicueta; Kante, Jorginho; Pulisic, Mount, Pedro; Abraham.

Manajer: Frank Lampard.

Info skuat: Ruben Loftus-Cheek (cedera), Callum Hudson-Odoi (cedera), Antonio Rudiger (cedera), Willian (meragukan).

2 dari 3 halaman

Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head dan Performa

Frank Lampard (c) AP Photo

Head-to-Head (Premier League)

Pertemuan: 54

Manchester United menang: 15

Imbang: 21

Chelsea menang: 18

5 Pertemuan Terakhir (Sumber: WhoScored)

  • 28-04-2019 MU 1-1 Chelsea (EPL)
  • 19-02-2019 Chelsea 0-2 MU (FA Cup)
  • 20-10-2018 Chelsea 2-2 MU (EPL)
  • 19-05-2018 Chelsea 1-0 MU (FA Cup)
  • 25-02-2018 MU 2-1 Chelsea (EPL).

5 Pertandingan Terakhir Manchester United (M-M-M-M-S)

  • 17-07-2019 MU 4-0 Leeds (Friendly)
  • 20-07-2019 MU 1-0 Inter (ICC)
  • 25-07-2019 Tottenham 1-2 MU (ICC)
  • 31-07-2019 Kristiansund 0-1 MU (Friendly)
  • 03-08-2019 MU 2-2 Milan (ICC).

5 Pertandingan Terakhir Chelsea (M-S-K-S-K)

  • 19-07-2019 Kawasaki 1-0 Chelsea (Friendly)
  • 23-07-2019 Barcelona 1-2 Chelsea (Friendly)
  • 28-07-2019 Reading 3-4 Chelsea (Friendly)
  • 01-08-2019 Salzburg 3-5 Chelsea (Friendly)
  • 03-08-2019 Gladbach 2-2 Chelsea (Friendly).
3 dari 3 halaman

Statistik dan Prediksi Skor

Ketika memainkan pekan pembuka Premier League di kandang sendiri, MU baru pernah kalah satu kali dalam 26 laga (M19 S6 K1),

Selalu tercipta maksimal 2 gol dalam 4 laga terakhir MU di Premier League.

Selalu tercipta maksimal 2 gol dalam 3 laga tandang terakhir Chelsea di Premier League.

MU tak terkalahkan dalam 6 laga kandang terakhirnya melawan Chelsea di semua kompetisi.

Prediksi skor akhir: Manchester United 1-1 Chelsea.

(Premier League/Gia Yuda Pradana)