Prediksi Kalteng Putra vs Barito Putera 5 Oktober 2019
Serafin Unus Pasi | 5 Oktober 2019 10:30
Bola.net - Sebuah partai sengit akan tersaji di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya, Kalimantan Tengah sore ini. Dua tim asal Kalimantan, Kalteng Putra dan Barito Putera akan menggelar partai Derbi di pertandingan pekan ke 22 Shopee Liga 1 2019.
Laga melawan Barito Putera menjadi penampilan kandang ke-10 buat Kalteng Putra. Namun, realitanya adalah menjadi yang kelima karena pada empat laga kandang awal Kalteng Putra bermain di luar Kalimantan.
Kalteng Putra secara realita belum terkalahkan dalam lima laga kandang yang digelar di Stadion Tuah Pahoe, Palangka Raya. Pasukan Gomes de Oliveira meraih tiga kali kemenangan dan dua kali imbang.
Bermain di depan pendukungnya, Kalteng Putra tentu mendapatkan motivasi tambahan. Apalagi klub berjuluk Laskar Isen Mulang berniat kembali ke jalur kemenangan karena belum lagi meraih tiga poin dalam lima laga terakhir di Shopee Liga 1 2019.
Akibatnya, Kalteng Putra tercecer di peringkat ke-16 dengan raihan 19 poin. Tiga poin menjadi raihan krusial buat Kalteng Putra untuk bisa meninggalkan zona degradasi.
Kalteng Putra diyakini masih akan mengandalkan skema 4-3-3 dengan trisula Yohanes Pahabol, Patrich Wanggai, Eydison di lini depan. Namun, Kalteng Putra tak akan diperkuar I Gede Sukadana yang pada laga terakhir mendapatkan kartu merah.
Meski demikian, perjuangan Kalteng Putra meraih tiga poin diprediksi tak akan mudah. Apalagi Barito Putera sedang dalam kepercayaan diri tinggi karena mampu meraih kemenangan 1-0 atas Persebaya Surabaya pada laga terakhir.
Soal kebutuhan, Barito Putera juga membutuhkan poin penuh untuk bisa meninggalkan zona merah. Saat ini, Laskar Antasari berada di peringkat ke-17 dengan raihan 19 poin. Jadi, Barito Putera juga akan kerja keras untuk bisa mencuri poin dari markas Kalteng Putra.
Prakiraan susunan pemain
Kalteng Putra (4-3-3): Reky Rahayu (kiper), Rafael Bonfim, Wasyiat Hasbullah, Kevin Gomes, OK John (belakang), Takuya Matsunaga, Rizky Dwi Febrianto, Pandi Lestaluhu (tengah), Yohanes Pahabol, Patrich Wanggai, Eydison (depan)
Pelatih: Gomes de Oliveira (Brasil)
Barito Putera (3-4-3): Muhammad Riyandi (kiper), Cassio, Dandi Maulana, Roni Beroperay (belakang), Ady Setiawan, Raffi Syarahil, Gavin Kwan, Kosuke Uchida (tengah), Rizky Pora, Rafael Silva, Francisco Wagsley (depan)
Pelatih: Djadjang Nurdjaman (Indonesia)
Statistik Pertandingan
Head to head
- 22/6/2019 - Barito Putera 1-2 Kalteng Putra (Liga 1 2019)
- 17/1/2018 - Barito Putera 1-1 Kalteng Putra (Piala Presiden 2018)
Lima pertandingan terakhir Kalteng Putra
- 29/9/2019 - Bali United 2-1 Kalteng Putra (Liga 1 2019)
- 24/9/2019 - Kalteng Putra 0-0 PSIS Semarang (Liga 1 2019)
- 19/9/2019 - Perseru Badak Lampung 2-1 Kalteng Putra (Liga 1 2019)
- 13/9/2019 - Kalteng Putra 1-1Persebaya Surabaya (Liga 1 2019)
- 1/9/2019 - Madura United 2-1 Kalteng Putra (Liga 1 2019)
Lima pertandingan terakhir Barito Putera
- 28/9/2019 - Barito Putera 1-0 Persebaya Surabaya (Liga 1 2019)
- 23/9/2019 - Persija Jakarta 1-0 Barito Putera (Liga 1 2019)
- 18/9/2019 - Barito Putera 1-4 Bhayangkara FC (Liga 1 2019)
- 14/9/2019 - Madura United 2-2 Barito Putera (Liga 1 2019)
- 1/9/2019 - Semen Padang 2-3 Barito Putera (Liga 1 2019)
Sumber: Bola.com/Penulis: Zulfirdaus Harahap, Editor: Wiwig Prayugi
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Genoa vs AC Milan 6 Oktober 2019
Liga Italia 4 Oktober 2019, 16:31 -
Prediksi Real Madrid vs Granada 5 Oktober 2019
Liga Spanyol 4 Oktober 2019, 16:16 -
Prediksi Liverpool vs Leicester City 5 Oktober 2019
Liga Inggris 4 Oktober 2019, 16:01 -
Prediksi Burnley vs Everton 5 Oktober 2019
Liga Inggris 4 Oktober 2019, 15:46 -
Prediksi Bhayangkara FC vs PSS Sleman 4 Oktober 2019
Bola Indonesia 4 Oktober 2019, 09:29
LATEST UPDATE
-
Juventus Terancam Jual Pemain untuk Tutupi Biaya Pemecatan Motta
Liga Italia 26 Maret 2025, 07:43 -
Joey Pelupessy, 'Nomor 6' Pelindung Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:49 -
Kapten Juventus di Era Tudor: Siapa yang Dipilih?
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:26 -
Rizky Ridho dan 60 Sentuhan Bola pada Laga Lawan Bahrain
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:19 -
Kevin Diks dan 50,5 Persen Serangan Timnas Indonesia dari Sisi Kanan
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:13 -
Perpisahan Thiago Motta dengan Juventus yang Penuh Keheningan
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:12 -
Paulo Dybala Jalani Operasi, Musimnya Berakhir Lebih Cepat
Liga Italia 26 Maret 2025, 05:51 -
Daftar Lengkap Negara Lolos Piala Dunia 2026
Tim Nasional 26 Maret 2025, 05:38
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10