Prediksi Brighton vs Chelsea 29 Oktober 2022
Gia Yuda Pradana | 28 Oktober 2022 15:02
Bola.net - Chelsea akan bertandang ke AMEX Stadium untuk menghadapi Brighton pada pekan ke-14 Premier League 2022/2023. Pertandingan Liga Inggris ini dijadwalkan kick-off Sabtu, 29 Oktober 2022, jam 21:00 WIB.
Ini akan menjadi laga pertama Graham Potter melawan mantan klubnya sejak pindah dari Brighton ke Chelsea beberapa waktu lalu. Pelatih 47 tahun Inggris itu akan kembali ke AMEX Stadium, tetapi kali ini sebagai musuh.
Potter menangani Brighton hanya sampai pekan ke-6 musim ini. Potter kemudian menerima pinangan Chelsea. Dia menggantikan Thomas Tuchel yang dipecat. Sementara itu, posisi Potter di Brighton digantikan oleh eks pelatih Sassuolo dan Shakhtar Donetsk, Roberto De Zerbi.
Pencapaian kedua pelatih itu di klub barunya terbilang kontras. Dalam lima laga bersama Brighton sejauh ini, De Zerbi belum sekali pun mempersembahkan kemenangan (M0 S2 K3).
Di lain pihak, Chelsea bersama Potter tak terkalahkan dalam sembilan laga di semua ajang (M6 S3 K0). Di Liga Champions tengah pekan kemarin, Potter bahkan membawa Chelsea menang 2-1 atas tuan rumah Salzburg untuk memastikan The Blues lolos ke babak 16 besar.
Perkiraan Susunan Pemain
Brighton (3-4-2-1): Sanchez; Estupinan, Dunk, Webster; Trossard, Caicedo, Mac Allister, Lamptey; Gross, March; Welbeck.
Pelatih: Roberto De Zerbi.
Info skuad: Moder (cedera), Mitoma (cedera), Veltman (meragukan).
Chelsea (3-4-2-1): Kepa; Koulibaly, Silva, Chalobah; Cucurella, Jorginho, Kovacic, Azpilicueta; Mount, Sterling; Havertz.
Pelatih: Graham Potter.
Info skuad: Fofana (cedera), Kante (cedera), James (cedera), Koulibaly (meragukan).
Head-to-Head
Head-to-Head di Premier League
Pertemuan: 10
Brighton menang: 0
Gol Brighton: 5
Seri: 4
Chelsea menang: 6
Gol Chelsea: 19.
5 Pertemuan Terakhir
19-01-2022 Brighton 1-1 Chelsea (EPL)
30-12-2021 Chelsea 1-1 Brighton (EPL)
21-04-2021 Chelsea 0-0 Brighton (EPL)
15-09-2020 Brighton 1-3 Chelsea (EPL)
01-01-2020 Brighton 1-1 Chelsea (EPL).
5 Pertandingan Terakhir Brighton (S-K-K-S-K)
01-10-22 Liverpool 3-3 Brighton (EPL)
08-10-22 Brighton 0-1 Tottenham (EPL)
15-10-22 Brentford 2-0 Brighton (EPL)
19-10-22 Brighton 0-0 Forest (EPL)
22-10-22 City 3-1 Brighton (EPL).
5 Pertandingan Terakhir Chelsea (M-M-S-S-M)
12-10-22 Milan 0-2 Chelsea (UCL)
16-10-22 Villa 0-2 Chelsea (EPL)
20-10-22 Brentford 0-0 Chelsea (EPL)
22-10-22 Chelsea 1-1 MU (EPL)
25-10-22 Salzburg 1-2 Chelsea (UCL).
Statistik dan Prediksi Skor
- Brighton belum pernah menang atas Chelsea di Premier League (M0 S4 K6).
- Brighton selalu meraih hasil seri dalam 3 laga terakhirnya melawan Chelsea di Premier League.
- Brighton baru menang 4 kali di Premier League musim ini (M4 S3 K4, gol 15-14).
- Brighton tanpa kemenangan dalam 5 laga terakhirnya di Premier League (M0 S2 K3).
- Brighton selalu gagal mencetak gol dalam 2 laga kandang terakhirnya di Premier League: 0-1 vs Tottenham, 0-0 vs Nottingham Forest.
- Chelsea sudah menang 6 kali dan baru kalah 2 kali di Premier League musim ini (M6 S3 K2, gol 16-11).
- Chelsea tak terkalahkan dalam 6 laga terakhirnya di Premier League (M4 S2 K0).
- Chelsea mencatatkan 3 clean sheet dan cuma kebobolan total 1 gol dalam 4 laga terakhirnya di Premier League.
- Chelsea selalu clean sheet dalam 2 laga tandang terakhirnya di Premier League.
Prediksi skor akhir: Brighton 0-1 Chelsea.
Klasemen Premier League
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Fakta dan Statistik Pralaga Premier League 2022/2023 Pekan Ini
- Fakta dan Statistik Pralaga Serie A 2022/2023 Pekan Ini
- Fakta dan Statistik Pralaga La Liga 2022/2023 Pekan Ini
- Lewandowski Mencari Tantangan Baru di Barcelona, Dapatnya Liga Malam Jumat
- Barcelona Racikan Xavi: Perkasa Lawan Tim-tim Lemah, Tak Berdaya di Laga-laga Besar
- Juventus Kandas di Liga Champions, Mau Kejar Liga Europa atau Fokus Serie A Saja?
- PSG 7-2 Maccabi Haifa: Trio Messi, Neymar, Mbappe Sumbang 5 Gol dan 4 Assist, Istimewa!
- Liga Champions Grup E: Chelsea Lolos Pertama, AC Milan Berikutnya?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Manchester United vs Sheriff Tiraspol 28 Oktober 2022
Liga Eropa UEFA 26 Oktober 2022, 16:03 -
Prediksi HJK Helsinki vs AS Roma 28 Oktober 2022
Liga Eropa UEFA 26 Oktober 2022, 16:02 -
Prediksi PSV Eindhoven vs Arsenal 27 Oktober 2022
Liga Eropa UEFA 26 Oktober 2022, 16:01 -
Prediksi Tottenham vs Sporting Lisbon 27 Oktober 2022
Liga Champions 25 Oktober 2022, 16:04 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Marseille 27 Oktober 2022
Liga Champions 25 Oktober 2022, 16:03
LATEST UPDATE
-
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39